Badan Sepak Bola Tertinggi Dunia atau FIFA menolak permintaan Serbia agar mantan penyerang Barcelona, Bojan Krkic, bisa memperkuat negara tersebut.
Alasan penolakan FIFA tersebut karena Bojan telah memperkuat tim nasional Spanyol pada babak kualifikasi Piala Dunia pada September 2008.
Saat itu, Bojan yang masih berusia 18 tahun bermain sejak menit ke-65 dalam pertandingan yang berakhir untuk kemenangan Spanyol dengan skor 4-0 atas Armenia.
Momen tersebut menjadi satu-satunya penampilan Bojan bersama Spanyol.
Lantaran jarang dipanggil Spanyol, Serbia tertarik merekrut Bojan. Penyerang Stoke City tersebut memiliki garis keturunan Serbia dari ayahnya.
Namun, permintaan tersebut ditolak FIFA. Sesuai aturan, pemain yang sudah membela tim nasional senior tidak diperkenankan memperkuat negara lain.
Saat ini, Serbia tampil pada babak kualifikasi Piala Dunia 2018. Mereka berada di Grup D bersama Wales, Austria, Irlandia, Georgia, dan Moldova.
[video]http://video.kompas.com/e/5136203241001_v1_pjuara[/video]
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | AP |
Komentar