Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jose Mourinho Diminta Berbesar Hati

By Lariza Oky Adisty - Kamis, 22 September 2016 | 06:37 WIB
Ekspresi muka manajer Manchester United, Jose Mourinho, dalam laga Premier League Watford vs Man United di Vicarage Road pada Minggu (18/9/2016).
RICHARD HEATHCOTE/GETTY IMAGES
Ekspresi muka manajer Manchester United, Jose Mourinho, dalam laga Premier League Watford vs Man United di Vicarage Road pada Minggu (18/9/2016).

Mantan bek Manchester United, Paul Parker, meminta pelatih klub tersebut, Jose Mourinho, untuk berhenti mengkritik para pemainnya sendiri di hadapan media.

Manchester United mengalami kekalahan pada tiga pertandingan berturut-turut. Mereka takluk 1-2 dari Manchester City dan 1-3 kontra Watford pada ajang Premier League, serta kalah 0-1 melawan Feyenoord Rotterdam di Liga Europa.

Ketika kalah dari Man City, Mourinho sempat mengatakan bahwa beberapa pemainnya tidak tampil maksimal.

Menurut Parker, pemain yang membela Man United dari 1991 hingga 1996, Mourinho tidak boleh melakukan hal tersebut.

"Dia sudah melatih selama 16 tahun dan belum belajar menerima kekalahan dengan besar hati. Dia selalu menyalahkan wasit dan pemain. Mourinho boleh berpikir dia bebas berkata apa saja dan merasa semua pemain akan menerimanya. Padahal tidak," kata Parker.

Dia pun membandingkan kepemimpinan Mourinho dengan mantan pelatihnya, Sir Alex Ferguson.

"Dengan Sir Alex Ferguson, para pemain belajar untuk menahan diri agar tidak berkomentar. Namun dia tidak pernah terang-terangan menyalahkan satu pemain. Seharusnya Mourinho sudah belajar dari pengalaman dengan Chelsea," tutur Parker lagi.

Seiring dengan pernyataannya, Parker pun tidak mau menyalahkan pemain baru seperti Paul Pogba. Pogba dianggap belum siap beradaptasi dengan Manchester United dan membuat performa apiknya belum benar-benar tampak.

"Dia harus dibantu pemain-pemain hebat. Mourinho seharusnya membawa kembali Bastian Schweinsteiger. Dia seorang juara dunia dan salah satu gelandang terbaik dunia. Schweinsteiger akan membantu Pogba," tuturnya.


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : ESPN


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X