Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Icardi Tak Punya Niat Pergi dari Inter Milan

By Selasa, 20 September 2016 | 11:03 WIB
Mauro Icardi merayakan gol Inter Milan ke gawang Juventus pada partai Serie A di Stadion Giuseppe Meazza, Minggu (18/9/2016).
MARCO BERTORELLO/AFP
Mauro Icardi merayakan gol Inter Milan ke gawang Juventus pada partai Serie A di Stadion Giuseppe Meazza, Minggu (18/9/2016).

Mauro Icard mengaku tak punya niat untuk hengkang dari Inter Milan. Sang kapten merasa nyaman di klub tersebut sehingga tak punya alasan untuk pergi. 

Icardi memang sempat menjadi objek transfer pada musim panas lalu. Arsenal dan Napoli menjadi klub yang paling sering dikait-kaitkan dengan dia.

Namun, hingga bursa transfer ditutup, Icardi masih tetap bertahan di Inter Milan. Kehadiran pelatih baru dan sejumlah pemain anyar membuat Icardi pun kian betah.

"Klub telah melakukan investasi besar pada musim panas ini dengan mendatangkan sejumlah pemain berkualitas. Hal itu menjadi keuntungan bagi saya," ujar Icardi seperti dilansir dari Mediaset.

"Saya ingin meraih gelar juara dengan kostum Inter. Saya ingin bertahan di sini. Saya merasa nyaman dengan kota ini dan tak pernah berpikir untuk meninggalkan klub ini," tutur pemain berusia 23 tahun itu.

Dalam dua musim terakhir, Icardi selalu mencetak lebih dari 15 gol di Serie A. Pencetak gol terbanyak Serie A 2014-2015 itu pun disebut sang istri, Wanda Nara, sebagai pemain "nomor 9" terbaik di dunia.

Baca Juga:

"Dia menulis hal itu karena istri saya. Namun, ada banyak striker hebat di dunia. Ada banyak striker yang bisa melakukan hal luar biasa," kata Icardi merendah.

"Silakan saja media untuk melabeli. Tugas saya hanya mencetak gol. Saya adalah striker Inter. Jika tak mencetak gol, striker tak bisa membantu timnya," tuturnya.

Musim ini, Icardi sudah mencetak empat gol dari empat pekan pertama Serie A. Gol terakhir dia dicetak pada Derbi Italia melawan Juventus, Minggu (18/9/2016).


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : Mediaset Premium


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X