Tottenham Hotspur merangsek ke tiga besar klasemen sementara pada penutupan pekan kelima Premier League 2016-2017. Dari total 31 percobaan, Hugo Lloris dkk hanya mampu menang tipis 1-0 atas Sunderland di White Hart Lane, Minggu (18/9/2016).
Kendati Moussa Dembele kembali ke daftar pemain utama, ketiadaan nama Cristian Eriksen sangat terasa pada laga ini.
Apalagi saat Tottenham Hotspur mencoba mengeksplotasi pertahanan Sunderland. Selain penyelesaian akhir yang buruk, tenaga kreatif yang biasa ada pada Eriksen gagal diperankan dengan baik lewat para gelandang pengganti.
Hasilnya, 19 percobaan anak-anak London Utara tersebut tidak membuahkan sebiji gol pun pada paruh pertama.
19 - Spurs had 19 shots in the 1st half; the most in the 1st half of a PL game since Liverpool vs Leicester on Boxing Day 2015 (20). Blank.
— OptaJoe (@OptaJoe) September 18, 2016
Serangan gencar spurs semakin membuat Sunderland tidak berkutik pada babak kedua.
Belum 15 menit paruh ini berjalan, Spurs sukses memecah kebuntuan lewat Harry Kane pada menit ke-59.
Umpan silang Kyle Walker berhasil ditanduk Delle Ali sebelum akhirnya diselesaikan oleh Kane.
Gol Kane menjadi satu-satunya gol dalam laga ini. Atas kemenangan ini, Spurs melanjutkan dominasinya atas Sunderland.
Tercatat, The Lily Whites, julukan Tottenham, tidak terkalahkan dalam 13 laga kontra Sunderland sejak April 2010.
12 - Spurs are unbeaten in 12 league games against Sunderland, last losing to them in April 2010 (W9 D3). Roll.
— OptaJoe (@OptaJoe) September 18, 2016
Namun, kemenangan ini harus dibayar mahal. Tiga pemain kunci Spurs yakni Eric Dier, Dembele, dan Kane masing-masing harus ditarik keluar karena cedera.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | juara |
Komentar