Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Thailand U-19 Pesta Gol ke Gawang Australia U-19

By Segaf Abdullah - Minggu, 18 September 2016 | 22:40 WIB
Aksi pemain Thailand U-19 pada laga kontra Indonesia U-19 di Vietnam Youth Training Center, Jumat (16/9/2016). Dalam laga tersebut Garuda Muda 'hanya' kalah 1-3.
DOK. AFF
Aksi pemain Thailand U-19 pada laga kontra Indonesia U-19 di Vietnam Youth Training Center, Jumat (16/9/2016). Dalam laga tersebut Garuda Muda 'hanya' kalah 1-3.

Juara bertahan Thailand U-19 menjadi tim pertama yang memastikan langkah ke semifinal Piala AFF U-19 2016. Itu setelah anak-anak asuh Anurak Srikerd tersebut menggasak Australia U-19 dengan skor telak 5-1 di Vietnam Youth Training Center, Minggu (18/9/2016).

Striker Thailand U-19, Supachai Jaided, menjadi bintang dalam laga ini. Dia mencetak hat-trick untuk menegaskan dominasi timnya atas Australia U-19.

Sempat tertinggal lewat gol George Blackwood pada menit ke-14. Pesta gol Thailand dibuka empat menit berselang atau tepat pada menit ke-18 via Sorawit Panthong.

Baca juga:

Selanjutnya, giliran gelontoran trigol Supachai pada menit ke-42, 57, dan 80 menghiasi papan skor. Thailand U-19 pun menegaskan keunggulannya menjadi 4-1.

Tidak sampai di situ, tim berjulukan Changsuk tersebut mengunci kemenangannya menjadi 5-1 berkat sumbangan gol Suksan Mungpao pada menit akhir laga.

Atas kemenangan ini, Thailand U-19 mengoleksi 12 poin dan resmi lolos ke babak semifinal.

Sedangkan Australia U-19, tim berjulukan Young Socceroos tersebut harus menang pada laga terakhir kontra Laos U-19 untuk menyusul Thailand U-19.

Sebab, jumlah sembilan poin yang didapat Australia U-19 masih mungkin terkejar oleh Myanmar yang berada di peringkat ketiga dengan tujuh poin.

[video]http://video.kompas.com/e/5130559430001_v1_pjuara[/video]


Editor : Estu Santoso
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X