Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Conte: Partai Kontra Liverpool Akan Sulit

By Wisnu Nova Wistowo - Jumat, 16 September 2016 | 04:53 WIB
Manajer Chelsea, Antonio Conte, berbicara dalam konferensi pers jelang laga International Champions Cup kontra Liverpool di UCLA Campus, California, Amerika Serikat, 26 Juli 2016.
MARK RALSTON/AFP
Manajer Chelsea, Antonio Conte, berbicara dalam konferensi pers jelang laga International Champions Cup kontra Liverpool di UCLA Campus, California, Amerika Serikat, 26 Juli 2016.

Pertandingan besar Premier League pekan ke-5 mempertemukan Chelsea melawan Liverpool. Manajer Chelsea, Antonio Conte, yakin pertandingan di Stamford Bridge itu akan berlangsung sulit.

Chelsea akan tampil di depan dukungan penuh suporter saat menjamu Liverpool di Stamford Bridge, Jumat (16/9/2016) waktu setempat.

Conte menilai Liverpool adalah tim kuat. Skuat asuhan Juergen Klopp juga berbahaya dalam situasi menyerang.

"Melawan tim kuat, saya rasa pertandingan akan berlangsung sangat sulit. Liverpool adalah tim yang sangat bagus. Mereka bermain dengan intensitas tinggi dan menempatkan banyak pemain saat situasi menyerang," ucap Conte seperti dilansir Sky Sports.

Baca Juga:

"Kami harus ekstra waspada melawan mereka. Kami tahu Liverpool tim yang sangat kuat," kata dia.

Di pertandingan tersebut Conte memastikan akan memberikan kepercayaan kepada David Luiz untuk memainkan debut pada kesempatan kedua berseragam Chelsea. Luiz akan bermain karena John Terry mengalami cedera ankle.

Saat ini Chelsea telah mengemas 10 poin dari empat pertandingan pertama musim ini dan menempati posisi kedua klasemen sementara Premier League. Klub berjulukan The Blues unggul tiga poin dari Liverpool yang menempati posisi keenam klasemen.


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : Sky Sports


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X