Hat-trick Romelu Lukaku untuk Everton ke gawang Sunderland, Senin (12/9/2016), menegaskan statusnya sebagai salah satu pemuda tertajam di kompetisi Eropa. Dalam usia 23 tahun, striker Belgia itu telah mencetak 122 gol.
Jumlah gol Lukaku tersebut tercipta setelah dia melakoni 282 penampilan di berbagai ajang level klub.
Perinciannya, dia menciptakannya buat Anderlecht (41 gol/98 partai), West Bromwich (17 gol/38 partai), dan Everton (64 gol/130 gol).
Adapun kiprahnya bersama Chelsea pada musim 2011-2012 dan 2013-2014 tak menelurkan gol dalam 15 laga.
Rangkaian statistik itu membuktikan level kesuburan Lukaku bahkan melampaui dua bintang top, Cristiano Ronaldo (Real Madrid) dan Luis Suarez (FC Barcelona), saat mereka masih seusianya.
Baca Juga:
- Serba-serbi Daftar Gaji Pemain Serie A 2016-2017
- LEGENDA: Lothar Matthaeus, Si Terminator Multitalenta
- Neymar Bisa Lewati Rekor Pele Sebelum Berusia 28 Tahun
Ketika berumur 23 tahun, Ronaldo mencetak 110 gol, sedangkan Suarez 'hanya' 107 buah.
Catatan Lukaku dalam daftar pemain tersubur klub Eropa saat berusia 23 tahun hanya kalah dari dua bintang El Barca, Neymar Jr. (183 gol) dan Lionel Messi (150).
Hanya tersisa waktu sebelum 13 Mei tahun depan untuk Lukaku buat mengatasi defisit dari Neymar dan Messi dalam daftar itu mumpung usianya belum bertambah jadi 24.
[video]http://video.kompas.com/e/5122176908001_v1_pjuara[/video]
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | Sportmediaset |
Komentar