Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pekan ke-19 TSC 2016 Diakhiri Pesta Gol PBFC ke Gawang Bali United

By Minggu, 11 September 2016 | 17:55 WIB
Selebrasi pemain PBFC, Jefri Kurniawan seusai mencetak gol pertama timnya ke gawang Bali United di Stadion Segiri, Samarinda, Minggu (11/9/2016) sore.
Dok. PT GTS
Selebrasi pemain PBFC, Jefri Kurniawan seusai mencetak gol pertama timnya ke gawang Bali United di Stadion Segiri, Samarinda, Minggu (11/9/2016) sore.

19 TSC 2016 dengan pesta empat gol tanpa balas. Anak asuh Dragan Djukanovic menang besar atas tamunya, Bali United, Minggu (11/9/2016) sore.

Bermain dalam tempo yang tak terlalu tinggi, Pusamania Borneo FC (PBFC) cukup membuat para pemain Bali United kerja keras. Namun, tim tamu pada babak pertama masih bisa mengimbangi permainan tuan rumah.

Walau, PBFC tetap mampu mencuri satu gol tepat pada menit ke-23. Gelandang Jefri Kurniawan sukses menjadi pencetak gol pertama tuan rumah pada laga ini.

Baca juga:

Sedangkan tiga gol PBFC pada laga ini dua diantaranya tercipta pada babak kedua melalui Terens Puhiri. Penyerang ini mencetak gol pada menit ke-60 dan 72.

Sedangkan striker Lerby Eliandry menjadi pencetak gol pamungkas PBFC Pada laga ini tepat di menit ke-79.

Kemenangan ini membuat PBFC ada di posisi delapan dengan nilai 26 dari 17 laga. Untuk Bali United, mereka mengumpulkan 24 poin dengan jumlah pertandingan 19 serta berada di peringkat 11.

Posisi puncak klasemen sementara TSC 2016 masih diduduki Madura United (MU). Mereka memimpin dengan bekal 40 poin dari 19 kali main. MU unggul empat angka atas Arema yang ada di bawahnya dengan jumlah laga sama.

Sriwijaya FC yang menang 3-0 atas Persib pada Sabtu (10/9/2016), berada di posisi tiga dengan nilai 34 dari 19 laga. Bhayangkara FC dan Persipura Jayapura punya nilai sama 33 dan ada di posisi empat serta lima.

Namun, Persipura sudah main 19 kali, sedangkan Bhayangkara FC baru tanding 18 kali.


Editor : Estu Santoso
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X