Gelandang Real Madrid, Gareth Bale, ingin memenangi semua gelar pada musim ini. Namun, tidak ada yang lebih membuatnya penasaran ketimbang trofi La Liga.
Bale belum pernah memenangi La Liga sejak datang dari Tottenham Hotspur pada 2013.
Terakhir Real Madrid merengkuh trofi La Liga pada musim 2011-2012. Setelah itu mereka kalah bersaing dari FC Barcelona dan Atletico Madrid.
Raihan dua trofi Liga Champions pada 2014 dan 2016 pun belum membuat pemain asal Wales tersebut puas.
Just one hour to go until we start our third session of the week at #RMCity!#HalaMadrid pic.twitter.com/96EkONTHnR
— Real Madrid C.F. (@realmadriden) September 7, 2016
"Sangat penting bagi kami memenangi La Liga. Real Madrid sudah cukup lama tidak juara di kompetisi lokal. La Liga menjadi tujuan utama, walaupun kami tetap ingin menjuarai semua trofi musim ini," kata Bale.
Dia pun siap membantu Real Madrid mewujudkan mimpi tersebut. Bale siap turun saat Madrid berhadapan dengan Osasuna, Sabtu (10/9/2016) di Santiago Bernabeu.
"Saya tidak sabar bertemu mereka. Osasuna akan menyusahkan kami, tetapi laga tersebut akan menyenangkan. Real Madrid sedang berada dalam performa baik dan kami akan siap mengalahkan Osasuna," tutur Bale.
Editor | : | Aloysius Gonsaga |
Sumber | : | AS |
Komentar