Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, optimistis bakal mendapatkan hasil bagus saat menjalani balapan GP San Marino di Sirkuit Misano, 9-11 September 2016.
Rossi menilai, status sebagai pebalap tuan rumah yang dia sandang akan memberinya keuntungan psikologis.
"Balapan di Misano akan menjadi akhir pekan paling spesial sepanjang musim ini karena Misano adalah balapan saya, rumah saya. Biasanya kami mendapat hasil cukup bagus di sana, jadi kami berharap bisa tampil kompetitif," tutur Rossi yang dilansir Crash, Rabu (7/9/2016).
Rossi tercatat punya rapor cukup oke selama membalap di Misano. Pebalap Italia berjulukan "The Doctor" ini sudah tiga kali tampil sebagai juara yakni pada 2008, 2009, dan 2014.
Akan tetapi, tahun lalu, Rossi hanya bisa finis di urutan kelima.
Baca Juga:
- Ibrahimovic Membuat Mulut Semua Pemain Manchester United Menganga
- Joe Hart Dituding Tak Sebagus yang Dikira Banyak Orang
- Pelatih Argentina Mengaku Kaget Sempat Tertinggal 0-2
"Bakal ada atmosfer luar biasa di sana, banyak penggemar, banyak orang-orang yang menyaksikan, dan tentu ada banyak tekanan juga, jadi kami harus berusaha memberi 20 persen lebih dari kemampuan maksimum," katanya.
Pada balapan kandang sebelumnya yakni GP Italia yang digelar di Sirkuit Mugello, Rossi tidak berhasil memenuhi ekspetasi publik tuan rumah. Dia gagal finis setelah mengalami kerusakan mesin.
Rossi mempunyai kesempatan menebus hasil buruk tersebut di Misano. Pekan lalu, pebalap 37 tahun ini berhasil naik podium setelah finis ketiga, di belakang Maverick Vinales (Suzuki Ecstar) dan Cal Crutchlow (LCR Honda).
Hasil itu memangkas selisih poinnya dengan sang pimpinan klasemen, Marc Marquez (Repsol Honda), menjadi 50 poin.
Rossi kini berada di urutan kedua klasemen dengan 160 poin, sedangkan Marquez menempati posisi puncak dengan 210 poin.
Editor | : | Pipit Puspita Rini |
Sumber | : | Crash |
Komentar