Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kartu Merah Chiellini adalah Kebahagiaan untuk Morata

By Ade Jayadireja - Rabu, 7 September 2016 | 22:14 WIB
Bek Italia, Giorgio Chiellini, saat menerima kartu merah dalam partai kontra Israel, Senin (5/9/2016)
CLAUDIO VILLA/GETTY IMAGES
Bek Italia, Giorgio Chiellini, saat menerima kartu merah dalam partai kontra Israel, Senin (5/9/2016)

Kartu merah yang diterima bek Italia, Giorgio Chiellini, menjadi kabar gembira buat striker timnas Spanyol, Alvaro Morata.  

Chiellini diganjar kartu merah saat bermain di Israel dalam laga perdana kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Eropa, Senin (5/9/2016). Hukuman tersebut didapat setelah ia melanggar Tomer Hemed.

Italia memenangi pertandingan di Stadion Sammy Ofer dengan skor 3-1 lewat Graziano Pelle, Antonio Candreva, dan Ciro Immobile. Adapun satu-satunya gol tim tuan rumah datang dari Tal Ben Chaim.

Hukuman kartu merah membuat Chiellini tak bisa tampil ketika Italia menjamu Spanyol pada 6 Oktober 2016. Bagi Morata, ketidakhadiran sang bek adalah berkah.

Baca juga:

"Saya bahagia saat melihat Chiellini terkena kartu merah," tutur Morata dikutip AS.

"Chiellini tahu betapa saya sangat menyukai dirinya. Dia memberikan saya banyak saran dan pertolongan, tetapi saya senang dengan tidak adanya dia," ucap penyerang berusia 23 tahun itu.

Morata sudah cukup mengenal Chiellini. Mereka berdua main bareng di Juventus selama rentang waktu 2014-2016.

Bentrokan terakhir kedua pemain terjadi pada babak 16 besar Piala Eropa 2016. Chiellini menyumbang satu gol untuk membantu Italia membekuk Spanyol 2-0.

Dengan kehadiran Chiellini, gawang Italia hanya dua kali kebobolan selama turnamen di Prancis. Sementara itu, Morata mengumpulkan 3 gol.


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : AS


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X