Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bartra Tak Menyesal Tinggalkan Barcelona

By Ferril Dennys Sitorus - Rabu, 7 September 2016 | 05:56 WIB
Bek tim nasional Spanyol, Marc Bartra, dalam pertandingan uji coba menghadapi Korea Selatan di Red Bull Arena, Salzburg, Austria, pada 1 Juni 2016.
DOK TWITTER @BUNDESLIGA_EN
Bek tim nasional Spanyol, Marc Bartra, dalam pertandingan uji coba menghadapi Korea Selatan di Red Bull Arena, Salzburg, Austria, pada 1 Juni 2016.

Bek Marc Bartra mengaku tak menyesal dengan keputusannya pergi dari Barcelona untuk bergabung dengan Borussia Dortmund pada bursa transfer musim panas 2016.

Bek berusia 25 tahun tersebut merupakan pemain binaan Barcelona dan telah mencatat 100 penampilan sejak melakoni debutnya di tim utama pada 2009-2010.

Namun, Bartra memilih meninggalkan Camp Nou lantaran jarang tampil sebagai starter. Sementara peluang bermain bek asal Spanyol di Dortmund terbuka lebar karena Mats Hummels meninggalkan Bayern.

"Saya tidak menyesal meninggalkan Barcelona. Kepindahan saya merupakan keputusan sulit. Saya membuat keputusan penting di dalam hidup saya dan keputusan terbaik yang saya ambik. Dormund sangat tertarik dengan saya sejak awal," kata Bartra.

"Sangat memuaskan pernah menjadi bagian dari Barcelona. Namun, saya sangat tertarik untuk berkembang di Dortmund. Segalanya berjalan dengan cepat. Ada banyak hal baru yang harus dipelajari termasuk liga baru,' sambungnya.


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : FourFourTwo


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X