Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Vinales Sumbang Kemenangan Sebelum Meninggalkan Suzuki

By Pipit Puspita Rini - Senin, 5 September 2016 | 09:34 WIB
Pebalap Suzuki Ecstar, Maverick Vinales, berpose di paddock setelah memastikan diri memenangi GP Inggris di Sirkuit Silverstone, Minggu (4/9/2016).
MIRCO LAZZARI SP/GETTY IMAGES
Pebalap Suzuki Ecstar, Maverick Vinales, berpose di paddock setelah memastikan diri memenangi GP Inggris di Sirkuit Silverstone, Minggu (4/9/2016).

Pebalap Suzuki Ecstar, Maverick Vinales, mengaku tidak pernah berpikir akan bisa meraih kemenangan pada balapan MotoGP musim ini.

Vinales naik ke podium tertinggi dan meraih kemenangan perdana sejak naik ke MotoGP setelah finis di urutan pertama pada balapan GP Inggris di Sirkuit Silverstone, Minggu (4/9/2016).

"Sudah pasti ini merupakan momen terbaik dan sebelumnya saya tidak berpikir akan bisa melakukannya tahun ini. Saya berpikir akan melakukannya tahun depan," kata Vinales.

Vinales akan bergabung dengan Valentino Rossi di Tim Movistar Yamaha mulai musim depan.

"Saya sangat senang bisa melakukan ini sebelum meninggalkan Suzuki. Ini merupakan salah satu hal terbaik yang bisa saya lakukan untuk mereka," ujarnya menambahkan.

Vinales merupakan pebalap Suzuki pertama yang bisa memenangi balapan kelas premier di lintasan kering sepenuhnya sejak Kenny Roberts Jr melakukannya pada 2000 di Sirkuit Twin Ring Motegi, Jepang.

Pada 2007, Chris Vermeulen (Australia) memenangi balapan GP Perancis di Sirkuit Le Mans bersama Suzuki. Namun, ketika itu balapan tidak sepenuhnya berlangsung di lintasan kering.

Para pebalap yang ketika itu bersaing dengan motor 800cc harus berganti mesin di tengah balapan karena kondisi lintasan basah.

Baca Juga:

Vinales mengawali balapan di Sirkuit Silverstone dengan langsung melesat selepas start dilakukan.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : crash.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X