Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gianluigi Donnarumma dan Rekornya Sebagai Kiper Milan

By Jumat, 2 September 2016 | 22:02 WIB
Gianluigi Donnarumma dipandang Fabio Capello belum pantas jadi kiper utama AC Milan.
CLAUDIO VILLA/GETTY IMAGES
Gianluigi Donnarumma dipandang Fabio Capello belum pantas jadi kiper utama AC Milan.

Eks pemain Pescara, Gianluca Pacchiarotti, dikenang karena dirinya masih memegang rekor sebagai kiper termuda yang pernah mentas di Serie A.

Penulis: Sem Bagaskara

Gianluca Pacchiarotti masuk sebagai pemain pengganti kala pertandingan Perugia vs Pescara di Renato Curi pada 1980 tinggal menyisakan 10 menit.

Kiper yang kala itu berusia 16 tahun tersebut "terpaksa" masuk lantaran penjaga gawang utama, Carlo Pirri, didera cedera. Pacchiarotti ibarat legenda karena namanya terpatri di buku rekor sampai sekarang.

Baca Juga:

Namun, label legenda kurang pantas disematkan kepadanya. Aksi berdurasi 10 menit melawan Perugia tadi merupakan satu-satunya penampilan Pacchiarotti di pentas Serie A. Pacchiarotti segera dilupakan. Ia baru ramai dibicarakan lagi pada 1984 dan 2015.

Momen pada September 1984, Pacchiarotti menjadi kiper pertama di Italia yang menderita gol dari Diego Armando Maradona. Waktu itu, Pescara bersua Napoli di ajang Coppa Italia.

Berselang 31 tahun, tepatnya pada 25 September 2015, nama Pacchiarotti kembali lagi menghiasi surat kabar Italia dan bahkan dunia. Pemicunya adalah debut Serie A kiper belia berusia 16 tahun, Gianluigi Donnarumma, bersama Milan di partai kontra Sassuolo.

Meski kalah belia dari Pacchiarotti saat melakoni partai debut, Donnarumma punya kemewahan tampil sebagai starter.

Sama-sama mengawali karier di pentas tertinggi sepak bola Italia pada usia 16 tahun, Pacchiarotti dan Donnarumma memiliki lintasan karier yang bertolak belakang.

Tak seperti Pacchiarotti, Donnarumma terus menambah jumlah penampilannya di Serie A.

Pemuda yang akrab disapa Gigio itu sukses meraih status sebagai kiper utama Milan dan sekarang terpanggil ke timnas Italia, pencapaian yang sangat jauh dari angan-angan Pacchiarotti.

Donnarumma begitu identik dengan rekor. Andai diberikan menit tampil dalam partai uji coba melawan Prancis (1/9), Gigio bakal menjadi pemain termuda yang pernah memperkuat Gli Azzurri, menggeser rekor pada 1912 atas nama Piero Campelli (18 tahun, 6 bulan, plus 9 hari).

"Donnarumma bisa menjadi pewaris Gianluigi Buffon," kata pelatih Italia, Giampiero Ventura.

Berikut rekor-rekor yang telah dipecahkan Donnarumma:

Kiper Termuda Serie A
Donnarumma berusia 16 tahun dan 8 bulan ketika melakoni debut melawan Sassuolo (2-1) di Serie A 2015-2016. Ia memang masih kalah belia dari Gianluca Pacchiarotti, yang melakoni laga pertama Serie A pada usia 16 tahun, 6 bulan, plus 12 hari. Namun, Pacchiarotti baru bermain ketika duel Perugia vs Pescara pada 9 Maret 1980 memasuki periode 10 menit akhir.

Pemain Termuda di Derbi Milan
Saat mentas di partai versus Inter (3-0) pada 31 Januari 2016, Donnarumma resmi menjadi pemain termuda di sepanjang sejarah derby della Madonnina. Usianya kala itu 16 tahun, 11 bulan, plus 6 hari.

Debutan Termuda di Timnas Italia U-21
Sewaktu menjalani partai debut bersama Italia U-21 melawan Irlandia (4-1), Gigio berumur 17 tahun, plus 28 hari.

Kiper Termuda Kedua yang Sukses Menyelamatkan Penalti
Donnarumma menjadi kiper termuda sejak 1931 yang sukses memblok penalti lawan. Ketika menghalau penalti Andrea Belotti dalam duel melawan Torino di Serie A 2016-17, Gigio berusia 17 tahun, 5 bulan, plus 28 hari. Rekor masih dipegang oleh kiper Modena, Armando Fiorini (17 tahun, 3 bulan, dan 10 hari).

Pemain Termuda yang Dipanggil Timnas Italia
Donnarumma (17 tahun dan 6 bulan) menjadi pemain paling belia yang dipanggil timnas Italia dalam rentang 105 tahun terakhir. Gigio berada di belakang Rodolfo Gavinelli (16 tahun, 3 bulan, dan 8 hari) dan Renzo De Vecchi (16 tahun, 3 bulan, dan 23 hari) yang dipanggil ke skuat Gli Azzurri pada rentang 1910-1911.

[video]http://video.kompas.com/e/5109234934001_v1_pjuara[/video]

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : Tabloid BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X