Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Meningkatnya Optimisme Pelle Seusai Bobol Gawang Prancis

By Nugyasa Laksamana - Jumat, 2 September 2016 | 17:45 WIB
Penyerang Italia, Graziano Pelle, tampil pada laga persahabatan kontra Perancis di Stadion San Nicola, Bari, Kamis (1/9/2016) waktu setempat.
ALBERTO PIZZOLI/AFP
Penyerang Italia, Graziano Pelle, tampil pada laga persahabatan kontra Perancis di Stadion San Nicola, Bari, Kamis (1/9/2016) waktu setempat.

Penyerang Italia, Graziano Pelle, sukses menyarangkan gol ke gawang Prancis. Ia berharap gol itu bisa menjadi titik balik setelah dirinya gagal mengeksekusi penalti pada Piala Eropa 2016.

Pada babak perempat final Piala Eropa 2016, Italia disingkirkan oleh Jerman melalui drama adu penalti. Pelle menjadi salah satu eksekutor Italia yang tembakannya ditepis oleh kiper Jerman, Manuel Neuer.

Kendati begitu, Pelle masih mampu menunjukkan kepantasan sebagai striker andalan Italia. Ia berhasil mencetak gol saat Italia kalah 1-3 dari Prancis di Stadion San Nicola, Bari, Kamis (1/9/2016) waktu setempat.

Hal itu pun meningkatkan optimisme dalam diri Pelle. Ia berharap kegagalannya bersama Italia di Piala Eropa 2016 bisa tergantikan dengan performa impresifnya pada masa mendatang.

"Saya membuat pendukung Italia menangis (saat tersingkir dari Piala Eropa 2016), dan saya benar-benar ingin memberikan yang terbaik untuk mereka," kata Pelle seperti dilansir La Gazzetta dello Sport.

"Saya ingin memulai lagi dari gol ini, karena saya ingin menjalani karier jangka panjang bersama tim nasional," ucap pria berusia 31 tahun itu.

Sebelumnya, Pelle ditengarai berpotensi dicoret dari skuat Italia lantaran memilih berkarier di Liga Super China bersama Shandong Luneng.

Pelatih Italia, Giampiero Ventura, diyakini akan lebih memprioritaskan pemain-pemain yang merumput di kompetisi Eropa.

Akan tetapi, hal itu rupanya tak terbukti. Sejauh ini, eks pemain Southampton itu masih menjadi andalan di lini depan Azzurri, julukan timnas Italia.

Melihat dari catatan golnya, Pelle memang tergolong penyerang tajam. Dari tujuh pertandingan terakhir bersama Italia, Pelle sukses mencetak empat gol.


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : La Gazzetta dello Sport


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X