Sehat itu sederhana. Begitulah pemikiran Dewi 'Dee' Lestari (40) perihal bagaimana cara menjaga kesehatan dalam kehidupan sehari-hari.
Penulis: Indra Citra Sena
Wanita yang berprofesi sebagai penyanyi sekaligus penulis novel ini menyebutkan empat hal terpenting, yaitu asupan nutrisi, kadar emosi, intensitas olahraga, dan istirahat.
"Bila ingin menjaga kesehatan, paling tidak kita harus bisa menjaga dan memperhatikan keempat hal tersebut, terutama kadar emosi dan istirahat," kata Dewi saat dijumpai BOLA dalam acara rilis Program Berbagi Air Bersih P&G dan Indomaret di Jakarta, Jumat (19/8/2016).
Ibu dua anak yang rutin berenang lima kali seminggu itu juga menekankan keseimbangan dalam melakukan kegiatan harian.
Dia berkeyakinan bahwa segala sesuatu yang berjalan seimbang akan menghasilkan output positif.
"Intinya, orang bahagia pasti lebih sehat ketimbang orang yang marah-marah atau sedih terus. Begitu pula istirahat karena sekarang itu banyak orang lebih senang kerja daripada istirahat. Kita harus menjaganya agar tetap seimbang," ujar wanita yang konsisten menjadi vegetarian sejak 2006 itu.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | Tabloid BOLA No.2.694 |
Komentar