Manchester United membuat kejutan saat mengumumkan skuadnya untuk mengarungi Premier League musim ini.
Mengejutkan karena Setan Merah mencantumkan nama Bastian Schweinsteiger dalam 25 daftar pemain yang mengisi skuad Man United.
Gelandang asal Jerman tersebut bergabung dengan Man United pada musim lalu. Namun kedatangan Jose Mourinho sejak awal musim ini, seperti lonceng kematian untuk karier Schweinsteiger di Old Trafford.
Hal tersebut mengacu keputusan Mourinho tak memasukkan mantan pemain Bayern Muenchen tersebut ke dalam skuad dari 3 pertandingan terakhir di Premier League.
Selain itu, Mourinho juga telah menyatakan bahwa kesempatan Schweinsteiger untuk tampil cukup sulit karena banyaknya pemain bagus di lini tengah.
"Ancaman" Mourinho tidak lantas membuat Schweinsteiger menyerah. Belum lama ini, dia mengaku siap membantu Man United apabila mendapatkan kesempatan dan menegaskan bahwa tak ada masalah sama sekali dengan Mourinho.
"Saya tidak memiliki masalah pribadi dengan Jose Mourinho. Saya masih percaya dengan kemampuan diri sendiri. Saya bisa membantu United senandainya diberi kesempatan," kata Schweinsteiger.
Kemungkinan besar pernyataan Schweinsteiger tersebut menjadi penyelamat kariernya. Hingga bursa transfer musim panas ditutup pada Rabu (31/8/2016), Schweinsteiger tak masuk dalam daftar jual.
Sementara kontrak Schweinsteiger baru berakhir pada 30 Juni 2018.
Berikut skuad Man United:
Eric Bailly, Daley Blind, Michael Carrick, Matteo Darmian, David De Gea, Memphis Depay, Sadik El-Fitouri, Marouane Fellaini, Ander Herrera, Zlatan Ibrahimovic, Sam Johnstone, Phil Jones, Jesse Lingard, Juan Mata, Henrikh Mkhitaryan, Paul Pogba, Marcos Rojo, Sergio Romero, Wayne Rooney, Morgan Schneiderlin, Bastian Schweinsteiger, Chris Smalling, Antonio Valencia, Ashley Young
A very emotional evening! Thanks also to the coaches, the team and everybody involved. All the best for your future! pic.twitter.com/dkC09u5jPM
— Basti Schweinsteiger (@BSchweinsteiger) September 1, 2016
Editor | : | |
Sumber | : | Mirror, Goal |
Komentar