Stoke City mengumumkan keberhasilan merekrut Wilfried Bony dari Manchester City pada hari terakhir bursa transfer musim panas 2016, Rabu (31/8/2016). Tim berjulukan The Potters tersebut meminjam Bony selama semusim dari The Citizens.
Bony dilepas City karena kalah bersaing dengan Sergio Aguero dalam perebutan tempat utama. Manajer Stoke, Mark Hughes, mengaku senang keberhasilan klub merekrut Bony.
"Bony sempurna bagi kami karena dia mengenal Premier League dan telah mencetak banyak gol pada saat ini," kata Hughes.
"Dia memiliki kekuatan, kecepatan, dan ditunjang fisik bagus yang akan membantu kami. Teknik dan kemampuan penyelesaian akhirnya juga luar biasa," sambungnya.
Bony direkrut City dari Swansea City pada 14 Januari 2015. Selama 2 musim berseragam Manchester Biru, Bony mencetak 10 gol dari 46 penampilan.
Thank You to all the MCFC fans for the support & hello to @stokecity fans I look forward to a great season together pic.twitter.com/NgKcFNkANL
— Wilfried Bony (@wilfriedbony) August 31, 2016
Editor | : | Aloysius Gonsaga |
Sumber | : | Stoke City |
Komentar