Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bek Ukraina Cetak Gol dengan Tendangan Kalajengking

By Septian Tambunan - Rabu, 31 Agustus 2016 | 08:43 WIB
Bek FC Avanhard Kramatorsk, Dmytro Ulyanov, mencetak gol dengan tendangan kalajengking dalam pertandingan Liga Ukraina kontra Ternopil, Jumat (26/8/2016).
DOK. YOUTUBE
Bek FC Avanhard Kramatorsk, Dmytro Ulyanov, mencetak gol dengan tendangan kalajengking dalam pertandingan Liga Ukraina kontra Ternopil, Jumat (26/8/2016).

Bek FC Avanhard Kramatorsk, Dmytro Ulyanov, mulai menjadi perbincangan di media sosial setelah mencetak gol unik dalam pertandingan Liga Ukraina kontra Ternopil, Jumat (26/8/2016).

Tak tanggung-tanggung, Ulyanov menggetarkan jala lawan dengan melakukan tendangan kalajengking alias scorpion kick.

Lesakan pada menit ke-54 tersebut berhasil menyuntikkan semangat di dada para pemain Avanhard sehingga mampu menceploskan gol kedua melalui Dmytro Shvets (88').

Skor akhir 2-0 menjadi kemenangan pertama Avanhard dari total enam laga yang telah dilakoni dalam Persha Liga (Divisi Dua Liga Ukraina) 2016-2017.

Baca Juga:

Sebelumnya, Avanhard hanya mencatatkan tiga hasil imbang kontra Naftovyk-Ukrnafta (1-1), Helios Kharkiv (0-0), dan Bukovyna Chernivtsi (1-1), serta menelan dua kekalahan saat menghadapi Cherkaskyi Dnipro (0-1) dan Veres Rivne (0-3).

Trik langka yang dilakukan Ulyanov mengingatkan pencinta sepak bola akan kiper nyentrik tim nasional Kolombia, Rene Higuita.

Higuita menjadi sorotan dunia lewat aksinya menyapu umpan lambung Jamie Redknapp dalam pertandingan persahabatan melawan Inggris di Stadion Wembley pada 6 September 1995.

Kala itu, Higuita melompat dan menjatuhkan diri ke depan sementara tumit kakinya membuang bola yang terbang mengarah ke mulut gawang. Aksi tersebut dilabeli media sebagai scorpion kick.


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : Mirror


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X