Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kejurnas Sprint Rally Of Celebes Putaran Kedua Berlangsung di Indramayu

By Wisnu Nova Wistowo - Sabtu, 27 Agustus 2016 | 22:35 WIB
Salah satu pereli nasional tengah beraksi di Kejurnas Sprint Rally of Celebes putaran kedua di Sirkuit Wana Patria, Indramayu, Sabtu (27/8/2016).
WISNU NOVA/JUARA.NET
Salah satu pereli nasional tengah beraksi di Kejurnas Sprint Rally of Celebes putaran kedua di Sirkuit Wana Patria, Indramayu, Sabtu (27/8/2016).

Kejuaraan nasional (Kejurnas) Sprint Rally of Celebes putaran kedua digelar di Sirkuit Wana Patria, Indramayu, Jawa Barat.

Perlombaan yang diselenggarakan Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sulawesi Selatan ini berlangsung pada 27 dan 28 Agustus.

Kejuaraan nasional Sprint Rally of Celebes putaran kedua diikuti total 66 pereli dari seluruh Indonesia. Jumlah tersebut sudah termasuk dari empat kategori grup yang dilombakan.

Keempat kategori tersebut, yakni Sedan 4WD, Sedan 2WD, RC, dan Jeep. Semua pereli diwajibkan untuk bisa menuntaskan jarak total 16.50 kilometer yang dibagi menjadi tiga Special Stage (SS).

Sabtu (27/8/2016), dilombakan SS 1 dengan jarak 5,5 km. Minggu (28/8/2016), dilombakan SS 2 dan SS 3 dengan jarak yang sama.

Menggelar Kejurnas Print Rally di luar Sulawesi Selatan terbilang tidak biasa bagi IMI Sulsel. Namun, menambah jumlah peserta dan memangkas besarnya pengeluaraan peserta, IMI Sulsel pun memutuskan untuk menggelar kejurnas reli putaran kedua di Indramayu.

"Dengan bekerja sama dengan IMI Jabar, kami sepakat menggelar Kejurnas Sprint Rally of Celebes di Sirkuit Wana Patria, Indramayu. Di samping itu, alasan demi meningkatkan jumlah peserta dan biaya yang dikeluarkan masing-masing peserta jadi kami memutuskan untuk menggelarnya di sini," kata Ketua Penyelenggara, Rahmad Andi Santo.

Hadiah total dari Kejurnas Sprint Rally 2016 putaran kedua sebesar 35 juta. Jumlah tersebut akan dibagi menjadi kategori kejuaraan umum, non seeded, grup, kelas mobil, wanita, dan tim.


Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X