Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hull City Vs Man United: Big Match Beda Anggaran

By Sabtu, 27 Agustus 2016 | 21:56 WIB
Abel Hernandez dan Zlatan Ibrahimovic, gol-gol mereka akan menjadi penentu nasib klub masing-masing.
BEN HOSKINS/GETTY IMAGES, MICHAEL STEELE/GETTY IMAGES
Abel Hernandez dan Zlatan Ibrahimovic, gol-gol mereka akan menjadi penentu nasib klub masing-masing.

Partai Hull City versus Manchester United, Sabtu (27/8) di Stadion KCOM, mendadak menjadi big match. Penyebabnya, kedua klub ini sama-sama menang pada dua partai pertama Premier League sehingga kini berada di papan atas klasemen. United di urutan kedua, sementara Hull tepat berada di bawahnya.

Penulis: Dian Savitri

Hanya, kedua klub ini sangat berbeda, terutama dari segi materi pemain. Jose Mourinho, Manajer United, membuat klubnya mengeluarkan 89 juta pound hanya untuk Paul Pogba. Masih ditambah beberapa juta pound untuk pemain baru lain.

Hull? Ada empat pemain baru yang mereka datangkan. Tiga (Sone Aluko, Ryan Taylor, dan Calaum Jahraldo- Martin) berstatus gratis. Satu lagi, Mohamed Diame, dibeli dari Newcastle United dengan harga tidak mencapai 5 juta pound.

United juga punya pemain penting berstatus gratis, namanya Zlatan Ibrahimovic. Pemain ini yang akan menjadi penentu apakah United bisa membuat Hull menyerah. Ibrahimovic sudah mencetak tiga gol dalam dua partai di Premier League.

Di pihak Hull, ada Abel Hernandez. Perannya sama dengan Ibrahimovic: penyerang. Bedanya, striker asal Uruguay itu baru membuat satu gol dalam jumlah pertandingan yang sama.

Adu tajam keduanya akan banyak dipengaruhi oleh kinerja lapangan tengah. United memakai formasi 4-2-3-1. Ada setidaknya tiga gelandang yang akan membantu Ibrahimovic mengalirkan bola, sementara dua lagi bertugas untuk membantu pertahanan sembari menjaga aliran bola ke depan. Itu tugas Marouane Fellaini dan Pogba.

Belum jelas apakah Mourinho akan memainkan Henrikh Mkhitaryan sejak awal. Saat melawan Southampton, 19 Agustus, pemain Armenia itu dinilai memiliki kontribusi yang jauh lebih banyak dalam waktu 15 menit dibandingkan Wayne Rooney, yang bermain 89 menit.

Serangan Hull akan dipimpin oleh Hernandez, didampingi dua pemain sayap, Robert Snodgrass dan Adama Diomande. Ketiganya menjadi bagian formasi 4-3-3 yang dipakai oleh manajer sementara Hull, Mike Phelan.

PRAKIRAAN FORMASI

HULL (4-3-3): (K) 16-Jakupovic, (B) 3-Robertson, 6-Davies, 16-Livermore, 27-Elmohamady (G) 7-Meyler, 11-Clucas, 8-Huddlestone (S) 20-Diomande, 9-Hernandez, 10-Snodgrass
Cadangan: 12-Kuciak, 28-Tymon, 37-Clackstone, 15-Maloney, 36-Olley, 29-Bowen, 32-Luer
Pelatih: Mike Phelan

MAN. UNITED  (4-2-3-1): (K) 1-De Gea, (B) 25-Valencia, 3-Bailly, 17-Blind, 23-Shaw (G) 6-Pogba, 27-Fellaini, 22-Mkhitaryan, 10-Rooney, 11-Martial, (S) 9-Ibrahimovic
Cadangan: 20-Sergio Romero, 12-Smalling, 21-Herrera, 8-Mata, 28-Schneiderlin, 18-Young, 19-Rashford
Pelatih: Jose Mourinho


Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : Tabloid BOLA No.2.693


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X