Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mimpi Buruk Calon Kiper Barcelona pada Laga Terakhir di Ajax

By Beri Bagja - Kamis, 25 Agustus 2016 | 08:13 WIB
Kiper Belanda, Jasper Cillessen, terduduk lesu setelah timnya kalah adu penalti dari Argentina pada laga semifinal Piala Dunia di Sao Paulo, Brasil, 9 Juli 2014.
RONALD MARTINEZ/GETTY IMAGES
Kiper Belanda, Jasper Cillessen, terduduk lesu setelah timnya kalah adu penalti dari Argentina pada laga semifinal Piala Dunia di Sao Paulo, Brasil, 9 Juli 2014.

NA-DONU, JUARA.net - Jasper Cillessen (27) menutup kariernya bersama Ajax Amsterdam dengan mimpi buruk. Kiper Belanda itu gagal membantu Ajax lolos ke fase grup Liga Champions setelah kalah 1-4 di kandang FC Rostov pada duel leg kedua babak play-off , Rabu (24/8/2016).

Gawang Cillessen bobol empat kali oleh pemain Rostov, klub debutan Liga Champions asal Rusia.

Dengan demikian, Cillessen sudah lima kali memungut bola dari gawangnya dalam sepasang duel play-off kontra Rostov.

Pada laga pertama, Ajax ditahan sang rival dengan skor 1-1 di Amsterdam.

Akibat hasil tersebut, Ajax meneruskan rekor buruk mereka ketika melakoni fase kualifikasi menuju fase grup Liga Champions.

Baca Juga:

Musim lalu, Ajax disingkirkan klub Austria, Rapid Wien, pada babak Kualifikasi III.

Bagi Cillessen pribadi, kegagalan ini bukan cara terbaik mengucap salam perpisahan menjelang kepindahannya ke Barcelona.

Sang pemain dibidik Barca guna menggantikan posisi Claudio Bravo yang merapat ke Manchester City.

"Sebenarnya saya tak ingin membicarakan tentang kepindahan ke Barcelona. Saya meninggalkan Ajax dengan kekalahan. Saya pergi lewat pintu belakang," kata Cillessen kepada Ziggo Sport, mengisyaratkan transfernya ke Barca setelah laga kontra Rostov.


Editor : Beri Bagja
Sumber : Berbagai sumber


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X