Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini Kata L'Imam Seydi setelah Menjalani Seleksi Hari Pertama di Persib

By Fifi Nofita - Rabu, 24 Agustus 2016 | 17:19 WIB
Pemain seleksi anyar Persib, L'Imam Seydi, berpose depan kamera saat ditemui di Bandung, Rabu (24/8/2016).
FIFI NOFITA/JUARA.NET
Pemain seleksi anyar Persib, L'Imam Seydi, berpose depan kamera saat ditemui di Bandung, Rabu (24/8/2016).

Pemain asing asal Prancis, L'Imam Seydi (30), mengaku masih membutuhkan waktu untuk beradaptasi di Indonesia. Ia memang baru tiba dan langsung mengikuti latihan perdana bersama Persib Bandung di Lapangan Progresif, Jalan Soekarno Hatta, Kota Bandung, Rabu (24/8/2016) pagi.

Pemain seleksi Maung Bandung ini mengungkapkan bahwa kondisi cuaca di Indonesia sangat berbeda dengan negaranya.

Ia pun harus menyesuaikan diri terlebih dulu sebelum menunjukan penampilan terbaiknya kepada pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman.

"Ini hari pertama saya trial di sini. Cuaca sangat panas dan saya jet lag, saya harap saya bisa melakukan yang terbaik dan bermain untuk tim," ungkapnya seusai mengikuti latihan.

Sebelum mengikuti seleksi di tim kebanggaan bobotoh ini, ia bermain untuk salah satu tim asal Malta, Birkirkara.

Setelah kontraknya selesai dengan Birkirkara pada bulan Mei, Imam mengaku berstatus bebas transfer. Meski begitu, pria dengan tinggi 183 cm ini tetap menjaga kebugarannya.

"Terakhir saya bermain di Malta, Birkikara tim terakhir saya, saya menyelesaikan kontrak akhir Mei kemarin," jelasnya.

Setelah menjalani trial hari pertama, Imam merasa cukup nyaman dengan kondisi tim Maung Bandung. Menurutnya, lingkungan tim juara Indonesia Super League (ISL) 2014 ini sangat erat kekeluargannya.

Bukan hanya itu, bobotoh pun menyambut hangat kehadirannya walaupun masih bersetatus sebagai pemain seleksi.

"Setiap orang sangat ramah, saya juga sudah berbicara dengan pelatih dan dia pelatih yang menarik, dia pernah ke Italia dan sangat mengetahui sepak bola," tuntasnya.

[video]http://video.kompas.com/e/5096390287001_v1_pjuara[/video]


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X