Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sosok Guru yang Pas untuk Pogba

By Anju Christian Silaban - Senin, 22 Agustus 2016 | 17:00 WIB
Pemain Manchester United, Paul Pogba (kiri), tampak berbincang dengan rekan setimnya, Zlatan Ibrahimovic, pada laga Premier League kontra Southampton, di Stadion Old Trafford, Jumat (19/8/2016) waktu setempat.
OLI SCARFF/AFP
Pemain Manchester United, Paul Pogba (kiri), tampak berbincang dengan rekan setimnya, Zlatan Ibrahimovic, pada laga Premier League kontra Southampton, di Stadion Old Trafford, Jumat (19/8/2016) waktu setempat.

 Eks kapten Arsenal, Patrick Vieira, meminta agar Paul Pogba belajar banyak dari Zlatan Ibrahimovic. Dengan begitu, Pogba bisa sukses bersama Manchester United.

Menurut Vieira, Pogba bakal menyandang beban berat setelah memecahkan rekor transfer dunia dengan nilai 105 juta euro (sekitar Rp 1,56 triliun).

Untuk mengatasi tekanan, Pogba pun diimbau agar meminta saran dari Ibrahimovic. Sebab, nama terakhir sudah membuktikan mentalitasnya dengan menjuarai liga di empat negara.

Vieira memang tidak merasa asing dengan sosok Ibrahimovic. Keduanya bekerja sama di Inter Milan dari 2006 hingga 2010 dan meraih tiga gelar scudetto.

"Ibrahimovic, sejauh yang saya tahu, akan menjadi sosok hebat untuk membantu Pogba. Dengarkan Ibrahimovic! Dia adalah rekan setim yang fantastis," tutur Vieira.

Baca Juga:

Selain itu, Vieira juga menyarankan Pogba agar menjadi diri sendiri dan tidak menghiraukan perbandingan dengan bintang-bintang masa lampau.

Terakhir, kapten Juventus, Gianluigi Buffon, sempat mengomparasikan Pogba dengan dua gelandang kreatif asal Prancis, Michel Platini dan Zinedine Zidane.

"Pogba bisa menjadi pembeda dengan kemampuan fisik dan teknik miliknya. Dia hanya perlu menemukan keseimbangan yang pas dan tidak mencoba jadi orang lain," ucap Vieira.

Sejauh ini, karier Pogba di Old Trafford belum menemui banyak hambatan. Dia membawa Man United menang 2-0 atas Southampton pada lanjutan Premier League di Stadion Old Trafford, Jumat (20/8/2016).


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : Transfermarkt, Mirror


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X