Dua gol Gareth Bale mewarnai kemenangan Real Madrid atas tuan rumah Real Sociedad pada pekan perdana La Liga musim 2016-2017, Minggu (21/8/2016) waktu setempat atau Senin dini hari WIB.
Bale mencetak gol pada menit ke-2 dan pada menit keempat injury time. Marco Asensio melengkapi kemenangan El Real pada menit ke-40.
Dua gol tersebut memperpanjang catatan positif pemain asal Wales itu ketika bertandang ke Stadion Anoeta, kandang Real Sociedad.
Sejak bergabung dengan Real Madrid pada musim 2013-2014, Bale selalu mencetak gol dalam laga tandang kontra Sociedad.
Empat gol di antaranya membuahkan kemenangan untuk Real Madrid.
Buzzing that the seasons started and even happier with the 3 points #halamadrid pic.twitter.com/KcckFcYA93
— Gareth Bale (@GarethBale11) August 21, 2016
Baca Juga:
- Middlesbrough Akhiri Puasa 7 Tahun
- Tak Diserang 135 Menit, PSG Menang Meyakinkan
- LEGENDA: Ronaldo, Penguasa Dunia dengan Kekuatan Supernatural
Pada musim 2013-2014, Bale mencetak satu gol pada kemenangan 4-0 Madrid. Dua musim kemudian, mantan pemain Tottenham Hotspur tersebut menjadi penentu kemenangan Los Merengues di Anoeta lewat gol tunggalnya pada menit ke-80.
Perbedaan terjadi pada musim 2014-2015. Kala itu, Bale memang mencetak satu gol.
Namun, Real Madrid gagal membawa pulang tiga angka karena Inigo Martinez dkk mengatasi ketertinggalan dan berbalik menang 4-2.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | Berbagai sumber |
Komentar