Cabang olahraga bulu tangkis berhasil menyumbang medali emas pada Olimpiade Rio 2016 melalui penampilan pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir.
Tontowi/Liliyana membawa pulang medali emas setelah di final mengalahkan wakil Malaysia, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying, dengan skor 21-14, 21-12.
"Ini adalah kemenangan kita semua. Seperti sejak awal saya sampaikan, Olimpiade Rio merupakan titik balik kita terhadap prestasi olahraga Indonesia sebelum menjadi tuan rumah di Asian Games," kata Chef de Mission (CDM) Kontingen Indonesia di Olimpiade Rio Raja Sapta Oktohari.
"Cabang bulu tangkis merupakan benchmark cabang yang serius dalam peningkatan prestasi dan kaderisasi. Bulu tangkis memiliki banyak potensi yang membanggakan dan merupakan salah satu olahraga favorit di Indonesia.
Baca Juga:
- Aguero Ungkap Penyebab Sesungguhnya Kegagalan Eksekusi Dua Penalti
- Mourinho Tidak Akan Mainkan Pogba 90 Menit
- Pemain Atletico Berikan 4,5 Tahun Hidup untuk Diego Simeone
Menurut Okto, kemenangan tim bulu tangkis diharapkan bisa memotivasi cabang lain untuk meningkatkan kinerja mereka.
Okto juga berharap Indonesia bisa menciptakan lebih banyak pahlawan olahraga yang dapat diandalkan di semua multi event internasional.
"Indonesia butuh lebih banyak lagi hero di olahraga," ujar Okto.
Tim bulu tangkis Indonesia dijadwalkan tiba di Tanah Air pada Selasa (23/8/2016). Selanjutnya, Tontowi/Liliyana akan diarak dari Bandara Soekarno-Hatta menuju Istana Merdeka.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | badmintonindonesia.org |
Komentar