Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jalan Terjal Juventus dalam Menggaet Cuadrado

By Nugyasa Laksamana - Jumat, 19 Agustus 2016 | 11:45 WIB
Juan Cuadrado merayakan kemenangan Juventus atas Sampdoria dalam laga Serie A di Juventus Arena, 14 Mei 2016.
VALERIO PENNICINO/GETTY IMAGES
Juan Cuadrado merayakan kemenangan Juventus atas Sampdoria dalam laga Serie A di Juventus Arena, 14 Mei 2016.

Agen Juan Cuadrado menyatakan sulit bagi kliennya untuk kembali bermain di Juventus. Kendati demikian, sang agen mengaku akan tetap mengupayakan hal tersebut.

Berdasarkan pemberitaan sejumlah media di Italia, Juventus disinyalir memiliki rencana untuk kembali meminjam Cuadrado dari Chelsea.

Namun, usaha Juventus itu diyakini akan melewati jalan terjal. Sebab, Manajer Chelsea, Antonio Conte, merupakan sosok yang menginginkan keberadaan Cuadrado di skuadnya.

"Ini bukanlah pertanyaan yang mudah," ujar agen Cuadrado, Alessandro Lucci, soal peluang Cuadrado ke Juventus, seperti dilansir SportItalia, Kamis (18/8/2016) waktu setempat.

"Namun, besok saya akan terbang ke London dan mencoba untuk mengupayakannya," tutur Lucci.

Sepanjang masa peminjamannya di Juventus pada musim lalu, Cuadrado memang termasuk pemain yang tampil gemilang.

Gelandang sayap asal Kolombia itu sukses mencetak empat gol dan mengkreasi enam assist dari 28 penampilannya bersama Juventus di Serie A. Ia juga sempat menorehkan satu gol di kancah Liga Champions.

Kontrak Cuadrado di Chelsea masih berlaku hingga Juni 2019. Menurut Transfermarkt, harga Cuadrado ditengarai mencapai 25 juta euro (sekitar Rp 371 miliar).


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : SportItalia


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X