SEMINYAK, JUARA.net – Pengakuan tegas dan lugas disampaikan gelandang Bali United, Syakir Sulaiman. Semua diungkapkan saat jumpa pers di Hotel Berry Biz, Seminyak, Bali, Kamis (18/8/2016) siang.
Syakir Sulaiman yang pernah trial dengan salah satu klub Liga Jepang mengaku, jika dimainkan pada laga Jumat (19/8/2016) bakal tampil maksimal.
Pada laga ini, Bali United menjamu Sriwijaya FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.
”Saya tidak perduli melawan mantan klub. Tekad saya dan teman-teman hanya satu, bisa meraih angka penuh,” ujar Syakir.
Baca juga:
- Bali United Punya Pusat Pembinaan Pemain Muda di Kupang
- Timnas U-19 Jamu Filipina, Eks Pilar Persija Punya Janji
- Pekik Merdeka ala Arema Seusai Latihan
Pemain yang juga pernah bermain untuk Persiba Balikpapan ini menghimbau kepada rekan-rekannya di Bali United untuk melupakan hasil pertandingan sebelumnya. Dia ingin semua pemain fokus ke laga kontra Sriwijaya FC.
”Pelatih pastinya sudah melakukan evaluasi terkaitan dengan hasil pertandingan sebelumnya. Begitu pun dengan kami dari pemain,” tutur Syakir.
”Kami tidak boleh terus-terusan larut dengan kekecewaan. Sudah saatnya kembali fokus untuk meraih hasil positif melawan SFC,” lanjutnya.
Bali United kalah 0-4 dari tuan rumah PSM Makassar pada Minggu (14/8/2016). Pada hari yang sama, Sriwijaya di markasnya, Stadion Jakabaring, Palembang, ditahan tamunya Arema dengan skor 1-1.
[video]http://video.kompas.com/e/5085078906001_v1_pjuara[/video]
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | juara |
Komentar