BANDUNG, JUARA.net – Tim PON Jawa Barat (Jabar) terus mencari komposisi terbaik untuk mewujudkan target medali emas sepak bola pada PON 2016. Mereka pun menunggu kehadiran empat pemain dari klub TSC 2016.
PON 2016 yang terlaksana di Jawa Barat akan berlangsung pada 17 sampai 29 September mendatang. Pelatih tim PON Jabar, Lukas Tumbuan mengaku ingin memantapkan pasukannya.
Dia pun menunggu kedatangan empat pemain dari klub yang berlaga di TSC 2016.
”Kondisi mereka tetap terjaga karena sedang mengikuti kompetisi."
Pelatih Tim PON Jabar, Lukas Tumbuan
Keempat pemain yang diincar tim PON Jabar itu adalah kiper Persib Bandung, Mohammad Natsir serta bek Persiba Balikpapan, Abdul Azis. Lalu dua pemain lain adalah duo PS TNI, Erwin Ramdani dan Iman Fathurahman.
”Mereka sudah menyatakan kesediannya untuk bergabung. Kami pun telah berkomunikasi dengan klub masing-masing dan pada prinsipnya sudah memberi izin,” ujar Lukas kepada JUARA, Kamis (18/8/2016).
Baca juga:
- Bali United Punya Pusat Pembinaan Pemain Muda di Kupang
- Timnas U-19 Jamu Filipina, Eks Pilar Persija Punya Janji
- Pekik Merdeka ala Arema Seusai Latihan
Namun menurut Lukas, Abdul Aziz dkk baru bisa bergabung dengan tim PON Jabar sekitar 28 Agustus 2016. Sebab, selepas tanggal itu, putaran pertama TSC 2016 telah berakhir.
Eks pelatih Persikab Kab Bandung ini tak mempermasalahkan meski keempat pemain tersebut baru bisa datang dua pekan sebelum bergulirnya PON 2016.
”Kondisi mereka tetap terjaga karena sedang mengikuti kompetisi. Waktu dua pekan, saya kira cukup untuk menyatukan mereka dengan rekannya yang sudah lebih dahulu bergabung,” tuturnya.
[video]http://video.kompas.com/e/5085078906001_v1_pjuara[/video]
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | juara |
Komentar