Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain Seleksi Paling Senior Pede Kembali Dipanggil Riedl

By Segaf Abdullah - Kamis, 18 Agustus 2016 | 11:39 WIB
Aksi kiper Persib Bandung, I Made Wirawan, pada seleksi timnas tahap kedua di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Selasa (16/8/2016).
HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA/JUARA.NET
Aksi kiper Persib Bandung, I Made Wirawan, pada seleksi timnas tahap kedua di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Selasa (16/8/2016).

Berstatus sebagai pemain yang paling senior, kiper Persib Bandung, I Made Wirawan, optimistis mendapat satu tempat di tim nasional (timnas) Indonesia. Pemain berusia 34 tahun itu yakin dapat bersaing dengan para pemain muda.

Tercatat, lima pemain di sektor penjaga gawang menjadi pesaing I Made Wirawan. Mereka adalah Kurnia Meiga (Arema Cronus, 26), Shahar Ginanjar (Mitra Kukar, 25), Dian Agus (Pusamania Borneo FC, 31), Andritany Ardhiyasa (Persija Jakarta, 24), dan Teja Paku Alama (Sriwijaya FC, 22).

I Made dan lima kiper tersebut telah rampung diseleksi dalam dua tahap yakni pada 9-10 Agustus dan 17-18 Agustus 2016.

"Para pemain muda memang terlihat bersemangat dan bergairah. Tidak masalah menjadi pemain seleksi paling tua, toh saya masih merasa muda kok," ucap I Made sambil berseloroh di Hotel Lorin, Cibinong, Rabu (16/8/2016).

Diketahui, I Made melakoni debut timnas kala Indonesia sukses menahan imbang Arab Saudi 0-0 di Stadion Shah Alam, Kuala Lumpur, Malaysia, 7 Oktober 2011. Kala itu, pelatih Alfred Riedl baru digantikan oleh juru taktik asal Belanda, Wim Risjbergen.

Dua tahun berselang, saat Riedl kembali membesut timnas pada Piala AFF 2014, I Made masuk skuat dan menjadi kiper kedua di bawah Kurnia Meiga.

"Semua pemain berpeluang sama. Hal itu tergantung performa kami saat seleksi dan pada TSC (Kejuaraan Sepak Bola Torabika 2016), serta skema apa yang diinginkan pelatih," katanya.


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X