Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bali United Punya Pusat Pembinaan Pemain Muda di Kupang

By Yan Daulaka - Kamis, 18 Agustus 2016 | 02:15 WIB
Pelatih Indra Sjafri saat meninjau lokasi lapangan untuk akademi Bali United di Kupang, NTT pada Selasa (16/8/2016).
YAN DAULAKA/JUARA.net
Pelatih Indra Sjafri saat meninjau lokasi lapangan untuk akademi Bali United di Kupang, NTT pada Selasa (16/8/2016).

KUPANG, JUARA.net – Bali United memiliki pusat pembinaan pemain muda untuk wilayah Nusa Tenggara Timur (NTT) di Kupang. Klub asal Pulau Dewata itu pun akan memaksimalkan ’pabrik’ pemain tersebut.

Selain melakukan seleksi pemain untuk Bali United U-17 di Kupang, pelatih tim ini juga meninjau proyek pembangunan lapangan akademi klub tersebut.

Tim pelatih yang mengadakan inspeksi ke Kupang itu adalah Indra Sjafri dan dua tangan kanannya, Nur Saelan serta Jarot Supriadi.

Baca juga:

Tim pelatih Bali United tersebut turun langsung ke lokasi pembangunan lapangan di Jalan WJ Lalamentik, Oepoi, Kota Kupang. Indra tampak senang melihat kemajuan proyek pembangunan dua lapangan sepak bola itu.

Nantinya, akademi ini menjadi camp pemain Bali United di wilayah NTT. Karena, Kota Kupang berada di tengah provinsi tersebut.

”Kami fokus di Bali dan Nusra (Nusa Tenggara Barat dan Timur). Akademi Bali United di Kupang menjadi wadah penghasil pemain dari wilayah NTT,” ujar Indra.

Jika tidak ada hambatan, lapangan Akademi Bali United di Kupang tersebut rencana diresmikan pada awal September 2016.

”Saat ini, pengerjaan fokus menumbuhkan rumput di dua lapangan. Lalu, pembuatan interior yang difungsikan untuk ruang ganti, ruang VIP, restoran, toilet, dan beberapa ruang lain,” kata CEO Bali United, Yabes Tanuri kepada JUARA, Rabu (17/8/2016).

[video]http://video.kompas.com/e/5085078906001_v1_pjuara[/video]


Editor : Estu Santoso
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X