Barcelona selangkah lagi mengangkat trofi Piala Super Spanyol. Pada final pertama di Ramon Sanchez Pizjuan, Minggu (14/8/2016) atau Senin dini hari WIB, Barcelona menang 2-0 atas tuan rumah Sevilla.
Dua gol kemenangan Barcelona tercipta pada babak kedua. Luis Suarez membawa Barcelona unggul terlebih dahulu pada menit ke-55. Munir El Haddadi menggenapkan kemenangan tim tamu menjadi 2-0 pada menit ke-81.
Piala Super Spanyol sedianya mempertemukan juara Divisi Primera La Liga dan juara Copa del Rey. Namun, lantaran Barcelona meraih gelar ganda pada musim 2015-2016, Sevilla dipilih menjadi lawan lantaran statusnya sebagai finalis Copa del Rey.
Bertindak sebagai tuan rumah, Sevilla bisa mengimbangi permainan Barcelona. Pasukan Jorge Sampaoli itu bisa menahan imbang tanpa gol tim tamu pada 45 menit pertama.
Sepuluh menit babak kedua berjalan, Barcelona memecah kebuntuan. Suarez mencetak gol pembuka Barcelona seusai menyelesaikan umpan matang Arda Turan dengan tendangan kaki kanan ke gawang Sergio Rico.
Video: Goal Suarez (0-1) #fcblive [via @vldeoalbarca] pic.twitter.com/3vLDL2CLCa
— Barcastuff (@barcastuff_real) August 14, 2016
Sevilla mencoba membalas. Namun, justru tim tamu yang bisa menggandakan keunggulan. Menerima umpan terobosan dari Lionel Messi, Munir menendang bola dengan kaki kirinya untuk mengubah skor menjadi 2-0.
Gif: Goal Munir (0-2) #fcblive [via @Emenderkfcb10] pic.twitter.com/gVGBEhZouD
— Barcastuff (@barcastuff_real) August 14, 2016
Kemenangan 2-0 ini menjadi modal Barcelona untuk menjuarai Piala Super Spanyol. Barcelona tinggal selangkah lagi meraih trofi pertama musim ini lantaran pertandingan kedua Piala Super Spanyol akan dilangsungkan di Camp Nou pada Rabu (17/8/2016).
Sevilla 0-2 Barcelona (LuisSuarez 54'; Munir El Haddadi 81')
Sevilla: 1-Sergio Rico; 25-Mariano, 23-Adil Rami, 24-Rabriel Mercado, 18-Sergio Escudero (17-Pablo Sarabia 55); 20-Vitolo, 14-Hiroshi Kiyotake, 4-Matias Kranievitter (19-Ganso 69), 22-Franco Vazquez, 15-Steven N'Zonzi; 9-Luciano Vietto (12-Ben Yedder 61)
Pelatih: Jorge Sampaoli
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | juara |
Komentar