Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Atasi Wakil Britania Raya, Nitya/Greysia Lolos ke Perempat Final

By Diya Farida Purnawangsuni - Sabtu, 13 Agustus 2016 | 02:47 WIB
Pasangan ganda putri Indonesia, Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii, saat bertanding melawan wakil Britania Raya, Heather Olver/Lauren Smith, pada lanjutan babak penyisihan grup C Olimpiade Rio di Riocentro-Pavilion 4, Rio de Janeiro, Brasil, Jumat (12/8/2016).
YVES LACROIX/BADMINTON PHOTO
Pasangan ganda putri Indonesia, Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii, saat bertanding melawan wakil Britania Raya, Heather Olver/Lauren Smith, pada lanjutan babak penyisihan grup C Olimpiade Rio di Riocentro-Pavilion 4, Rio de Janeiro, Brasil, Jumat (12/8/2016).

Pasangan ganda putri Indonesia, Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii, lolos ke babak perempat final setelah memenangi laga kedua penyisihan grup C Olimpiade Rio, Jumat (12/8/2016) siang waktu setempat atau Sabtu dini hari WIB.

Nitya/Greysia melaju setelah mengalahkan wakil Britania Raya, Heather Olver/Lauren Smith, 21-10, 21-13, di lapangan 1 Riocentro-Pavilion 4.

Nitya/Greysia membuka gim pertama dengan sangat baik. Mereka mampu mengendalikan permainan dan unggul jauh hingga 11-4 pada fase interval.

Keunggulan ini dijaga Nitya/Greysia pada paruh berikutnya. Nitya/Greysia yang bermain lebih taktis terus memimpin perolehan skor mulai dari 14-7 hingga 20-10.

Unggulan ketiga ini akhirnya memenangi gim pembuka setelah dropshot yang dilepas Nitya gagal dijangkau Olver/Smith.

Tertinggal satu gim memaksa Olver/Smith bermain lebih terbuka pada gim kedua. Strategi pelatih yang menginstruksikan mereka untuk memainkan reli-reli panjang sempat membuahkan hasil.

Olver/Smith unggul 5-2 dan mampun mencapai fase interval dalam kedudukan 11-9.

Akan tetapi keunggulan mereka hanya berjalan sebentar. Nitya/Greysia yang lebih berpengalaman mampu mengubah keadaan di lapangan.

Beberapa kali pasangan berperingkat keempat dunia itu berhasil meraih poin beruntun.

Nitya/Greysia memastikan kemenangan setelah sebuah smes keras Greysia gagal dikembalikan Olver/Smith.


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X