Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nitya/Greysia Awali Perjalanan Olimpiade Rio dengan Kemenangan Meyakinkan

By Diya Farida Purnawangsuni - Kamis, 11 Agustus 2016 | 22:44 WIB
Pasangan ganda putri, Nitya Krishinda Maheswari (kanan) dan Greysia Polii, melakukan tos setelah meraih poin atas lawannya, Bao Yixin/Chen Qingchen (China), pada laga babak final Australia Terbuka 2016 di Sydney Olympic Park, Sydney, Australia, Minggu (12/6/21016).
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda putri, Nitya Krishinda Maheswari (kanan) dan Greysia Polii, melakukan tos setelah meraih poin atas lawannya, Bao Yixin/Chen Qingchen (China), pada laga babak final Australia Terbuka 2016 di Sydney Olympic Park, Sydney, Australia, Minggu (12/6/21016).

Pasangan ganda putri Indonesia, Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii, mengawali perjalanan pada Olimpiade Rio 2016 dengan kemenangan meyakinkan. Mereka menang 21-9 dan 21-11 atas wakil Hong Kong, Poon Lok Yan/Tse Ying Suet, Kamis (11/8/2016).

Pertandingan berjalan relatif mudah bagi Nitya/Greysia. Unggulan ketiga itu hanya membutuhkan 26 menit untuk memenangi laga pertama mereka pada grup C.

Nitya/Greysia membuka gim pertama dengan sangat baik. Sempat tertinggal 0-1, Nitya/Greysia membalas dengan meraih tujuh poin beruntun.

Unggul satu gim meningkatkan kepercayaan diri Nitya/Greysia. Pada gim kedua, permainan mereka masih belum bisa dibendung lawan.

Setelah itu, Nitya/Greysia tidak pernah berada dalam posisi tertinggal. Mereka mencapai fase interval dengan skor 11-4.

Keunggulan tersebut dijaga Nitya/Greysia pada paruh kedua gim pertama. Mereka terus mendulang poin, sebaliknya kubu lawan kerap membuat kesalahan sendiri.

Pasangan ganda putri berperingkat keempat dunia ini menyudahi perlawanan Poon/Tse setelah meraih lima poin beruntun.

Baca Juga:

Unggul satu gim meningkatkan kepercayaan diri Nitya/Greysia. Pada gim kedua, permainan mereka masih belum bisa dibendung lawan.

Nitya/Greysia unggul 11-5 pada fase interval.

Selepas interval, Nitya/Greysia yang diharapkan sang pelatih menyelesaikan pertandingan dalam waktu singkat betul-betul tidak terkejar sang lawan.


Editor : Estu Santoso
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X