Pasangan ganda putri Indonesia, Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii, mengawali perjalanan pada Olimpiade Rio 2016 dengan kemenangan meyakinkan. Mereka menang 21-9 dan 21-11 atas wakil Hong Kong, Poon Lok Yan/Tse Ying Suet, Kamis (11/8/2016).
Pertandingan berjalan relatif mudah bagi Nitya/Greysia. Unggulan ketiga itu hanya membutuhkan 26 menit untuk memenangi laga pertama mereka pada grup C.
Nitya/Greysia membuka gim pertama dengan sangat baik. Sempat tertinggal 0-1, Nitya/Greysia membalas dengan meraih tujuh poin beruntun.
Unggul satu gim meningkatkan kepercayaan diri Nitya/Greysia. Pada gim kedua, permainan mereka masih belum bisa dibendung lawan.
Setelah itu, Nitya/Greysia tidak pernah berada dalam posisi tertinggal. Mereka mencapai fase interval dengan skor 11-4.
Keunggulan tersebut dijaga Nitya/Greysia pada paruh kedua gim pertama. Mereka terus mendulang poin, sebaliknya kubu lawan kerap membuat kesalahan sendiri.
Pasangan ganda putri berperingkat keempat dunia ini menyudahi perlawanan Poon/Tse setelah meraih lima poin beruntun.
Baca Juga:
- Jose Mourinho Terus Sindir Louis van Gaal
- Selalu Raih Medali di 3 Olimpiade Beruntun, Eko Yuli Buktikan Indonesia Bisa!
- Komentar Pemain Baru Barcelona Setelah Main 15 Menit dengan Messi
Unggul satu gim meningkatkan kepercayaan diri Nitya/Greysia. Pada gim kedua, permainan mereka masih belum bisa dibendung lawan.
Nitya/Greysia unggul 11-5 pada fase interval.
Selepas interval, Nitya/Greysia yang diharapkan sang pelatih menyelesaikan pertandingan dalam waktu singkat betul-betul tidak terkejar sang lawan.
Nitya/Greysia bahkan sanggup mencapai match point dalam kedudukan 20-10. Satu drop shot Greysia yang gagal dijangkau Poon/Tse memastikan laga dimenangi Nitya/Greysia.
Nitya/Greysia akan kembali bertanding pada Jumat (12/8/2016). Mereka dijadwalkan menjumpai wakil Britania Raya, Heather Olver/Lauren Smith.
[video]http://video.kompas.com/e/5079087031001_v1_pjuara[/video]
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | juara |
Komentar