Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Striker Asing Semen Padang Posisinya Aman

By Yosrizal - Rabu, 10 Agustus 2016 | 22:51 WIB
Striker asal Brasil milik Semen Padang, Marcel Sacramento saat coba diadang bek Arema, Johan Alfarizi di Stadion Kanjuruhan, Kab Malang pada 1 Juli 2016. Marcel punya tugas berat saat Sriwijaya datang ke Padang pada Jumat (15/7/2016) malam.
SUCI RAHAYU/JUARA.net
Striker asal Brasil milik Semen Padang, Marcel Sacramento saat coba diadang bek Arema, Johan Alfarizi di Stadion Kanjuruhan, Kab Malang pada 1 Juli 2016. Marcel punya tugas berat saat Sriwijaya datang ke Padang pada Jumat (15/7/2016) malam.

PADANG, JUARA.net – Putaran pertama TSC 2016 hampir selesai. Semen Padang dan 17 klub lain telah menjalani 14 pertandingan. Semen Padang pun segera melakukan evaluasi pemain. Tetapi, striker asing Marcel Sacramento aman.

Dari 14 laga awal Semen Padang ini, anak asuh Nilmaizar mengantungi tujuh kemenangan, dua kali imbang, dan lima kekalahan. Semua kekalahan diterima saat mereka tandang.

Lalu, semua kemenangan dan imbang otomatis didapat pada partai kandang mereka di Stadion H Agus Salim, Padang.

Melihat pencapaian tim berjulukan Kabau Sirah itu, manajemen Semen Padang merencanakan untuk melakukan evaluasi pemain. Tak sekedar mengkritisi kinerjanya, tetapi bakal ada pemain asing yang tergusur.

"Kalau Cassio de Jesus dan Marcel Sacramento akan kami pertahankan.”

CEO Semen Padang, Daconi.

Musim ini, Semen Padang mengoleksi empat pemain impor, rinciannya tiga dari Brasil dan satu pemain asal negara Asia, Usbekistan. Siapakah di antara keempat pegiun asing ini bakal tergusur?

Manajemen maupun pelatih Nilmaizar masih bungkam. CEO Semen Padang, Daconi mengakui kalau bakal ada evaluasi pemain. Bahkan, ia menyebut tak hanya pilar asing, tetapi juga lokal yang kena penilaian.

Untuk pemain incaran, mereka juga enggan menyebut siapa pemain yang ingin diburu. Kalau melirik empat asing yang kini terikat kontrak, Cassio de Jesus dan Marcel Sacramento agaknya bakal aman.

Dua nama ini merupakan bek dan striker. Semen Padang sudah merasakan bagaimana tampil tanpa Cassio saat melawan Persiba Balikpapan. Sedangkan Marcel, dia top scorer sementara TSC bersama pemain Madura United, Pablo Rodriguez.

Baca juga:

Keduanya sama-sama mengoleksi 10 gol. Jelas naif bagi Semen Padang mencampakan pemain subur ini.


Editor : Estu Santoso
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X