Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marquez: Kami Harus Segera Beradaptasi

By Diya Farida Purnawangsuni - Selasa, 9 Agustus 2016 | 21:45 WIB
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, berada di paddock saat sesi latihan bebas pertama GP Jerman di Sachsenring, Jumat (15/7/2016).
MIRCO LAZZARI/GETTY IMAGES
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, berada di paddock saat sesi latihan bebas pertama GP Jerman di Sachsenring, Jumat (15/7/2016).

Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, mengaku harus segera beradaptasi dengan Red Bull Ring yang menjadi trek balapan GP Austria pada 14 Agustus mendatang.

Menurut Marquez, karakter Red Bull Ring mirip dengan Circuit of the Americas di Austin, Texas, Amerika Serikat.

"Red Bull Ring adalah sirkuit yang cukup bisa dinikmati. Beberapa hal mengingatkan saya terhadap sirkuit di Austin, di mana Anda harus mengerem dengan sangat keras dan membelok dengan cepat. Tetapi, ada juga beberapa bagian yang karakternya cepat," kata Marquez yang dilansir Crash, Selasa (9/8/2016).

"Ketika Anda mendekati akhir pekan dengan sirkuit baru, tentu ada perasaan berbeda dan Anda harus bisa segera beradaptasi," ujar pebalap Spanyol ini.

GP Austria kembali masuk ke kalender balap MotoGP pada musim ini setelah absen sejak 1997. Sebelum menggelar balapan, para pebalap mendapat kesempatan melakukan tes di Red Bull Ring, namun tim Honda dan Movistar Yamaha memilih absen.

Kedua tim pabrikan asal Jepang itu tidak mengikuti sesi tes di Red Bull Ring karena masih memberikan waktu liburan bagi kedua pebalapnya, Marquez dan Dani Pedrosa.

"Liburan berlangsung sangat baik karena kami memulai jeda balapan dengan mengetahui bahwa kami telah bekerja sangat baik pada paruh pertama musim," tutur Marquez.

Baca Juga:

"Sekarang, saya sangat menantikan kembali memacu motor dan membalap di Red Bull Ring," ujar Marquez.

"Saya sudah punya kesempatan menikmati balapan di trek menakjubkan itu dua kali, meskipun waktu itu belum mendapat motor pabrikan dan tidak bisa memacu kecepatan yang diinginkan," kata pebalap berjulukan The Baby Alien tersebut.

Marquez akan memulai paruh kedua musim balap MotoGP 2016 dengan status pimpinan klasemen. Hingga GP Jerman, 17 Juli lalu, Marquez berada di puncak klasemen sementara pebalap dengan raihan 170 poin.

Sementara itu, duo pebalap Yamaha yang menjadi rival terberat, Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi, berturut-turut menempati peringkat kedua dan ketiga.

Lorenzo mengumpulkan 122 poin, sedangkan Rossi mengoleksi 111 poin.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Crash


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X