Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pogba Datang, Mourinho Puas dengan Aktivitas Transfer Man United

By Verdi Hendrawan - Senin, 8 Agustus 2016 | 20:14 WIB
Manajer Manchester United, Jose Mourinho, siap untuk berpose mengenakan seragam United di Old Trafford, Manchester, Inggris, 5 Juli 2016.
OLI SCARFF/AFP
Manajer Manchester United, Jose Mourinho, siap untuk berpose mengenakan seragam United di Old Trafford, Manchester, Inggris, 5 Juli 2016.

Manajer Manchester United, Jose Mourinho, mengaku puas dengan aktivitas klub di bursa transfer musim panas 2016. Hal ini dipicu oleh segera bergabungnya Paul Pogba dari Juventus.

Sebelumnya, Mourinho telah meminta manajemen Man United untuk mendatangkan empat pemain baru ke dalam skuat beserta daftar nama yang ia inginkan.

Jika Pogba berhasil melalui tes medis di Man United dengan baik pada Senin (8/8/2016), gelandang berusia 23 tahun itu akan menjadi pembelian ke-4 Man United.

Mourinho pun mengatakan bahwa Pogba akan segera diperkenalkan sebagai pemain baru Man United pada Selasa (9/8/2016).

Baca Juga:

Jika tidak ada halang melintang, Mourinho menyebut komposisi skuat Setan Merah hampir sempurna dengan kedatangan Pogba.

"Bursa transfer ini sangat bagus bagi kami; (Eric) Bailly, Pogba, (Zlatan) Ibrahimobvic, (Henrikh) Mkhitaryan. Satu bek, satu gelandang, satu striker, dan satu pemain kreatif membuat skuat ini sangat bagus," ucap Mourinho.

"Namun, kami masih harus banyak bekerja. Kami membutuhkan beberapa pekan lagi untuk mempersiapkan semuanya. Saya senang selama tiga pekan ke depan kami hanya akan memiliki satu pertandingan pada akhir pekan," tuturnya.

Meski baru bergabung, Mourinho yakin Pogba tidak akan membutuhkan waktu lama untuk mempersiapkan kondisi fisiknya. Hal ini disimpulkan oleh Mou hanya dengan melihat aktivitas Pogba yang diunggah ke akun Instagram sang pemain.

"Jika tes medis berjalan dengan baik, saya pun yakin demikian, setelah melihat di Instagram ia melakukan kung-fu, karate, lari, basket, sepak bola, semuanya. Jadi dia seharusnya fit," kata Mourinho.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Sky Sports


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X