Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini Dia Obat Kekecewaan Sukadana di Malang

By Suci Rahayu - Senin, 8 Agustus 2016 | 17:50 WIB
Gelandang Bali United, I Gede Sukadana (kiri), berpose dengan kiper Arema Cronus, I Kadek Wardana, pada pekan 14 lanjutan Torabika Soccer Championship 2016 di Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur (07/08/2016).
SUCI RAHAYU/JUARA.NET
Gelandang Bali United, I Gede Sukadana (kiri), berpose dengan kiper Arema Cronus, I Kadek Wardana, pada pekan 14 lanjutan Torabika Soccer Championship 2016 di Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur (07/08/2016).

Harapan I Gede Sukadana untuk bisa turun saat Bali United melawan mantan timnya, Arema Cronus, dalam lanjutan Torabika Soccer Championship A (TSC A) di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Minggu (7/8/2016) gagal terwujud. Sukadana hanya duduk di bangku cadangan hingga pertandingan berakhir.

Tak bermain melawan Arema, pemain yang akrab dengan nomor punggung 44 ini mengaku kecewa. Hanya, Sukadana menyadari pelatih mungkin memiliki pertimbangan lain atas keputusannya itu.

“Ya, tentu saya kecewa tidak bermain. Tetapi, mungkin pelatih memiliki pertimbangan lain, apalagi saya baru saja pulih dari cedera,” ucap Sukadana.

Sukadana berharap bahwa pada kesempatan lain dirinya bisa bertanding lagi di Kota Malang.

Namun, kesempatan bertandang ke Kota Malang bersama Bali United tidak dilewatkan begitu saja oleh pemain bertato tersebut untuk bernostalgia.

Baca Juga:

Selama kurun waku tiga tahun membela Arema Cronus membuat dirinya akrab dengan kota yang dikenal dingin tersebut.

Lebih-lebih, di Arema ada dua temannya yang juga berasal Bali, yakni asisten pelatih  I Made Pasek Wijaya dan kiper I Made Wardana.

“Ya, saya sempat bertemu mereka. Saya diajak makan pecel selama di Malang,” ujarnya.

Bagi Sukadana, I Made Wardana sudah dianggap seperti saudara sendiri. Sukadana menganggap Kadek, panggilan akrab sang pemain, sudah seperti kakak kandung.

“Mungkin karena kami sempat tinggal serumah selama tiga tahun di Kota Malang,” katanya.


Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X