Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Schweinsteiger Kirim Pesan untuk Penggemar Manchester United

By Septian Tambunan - Rabu, 3 Agustus 2016 | 21:16 WIB
Gelandang Manchester United, Bastian Schweinsteiger, menghadiri konferensi pers di Wolfsburg, Jerman, 7 Desember 2015.
JOHN MACDOUGALL/AFP
Gelandang Manchester United, Bastian Schweinsteiger, menghadiri konferensi pers di Wolfsburg, Jerman, 7 Desember 2015.

Gelandang Manchester United, Bastian Schweinsteiger, memberikan pesan kepada penggemar Setan Merah melalui akun Twitter-nya, Selasa (2/8/2016).

Schweinsteiger baru saja merayakan ulang tahun yang ke-32 pada Senin (1/8/2016). Beragam ucapan selamat dari fans membuat mantan kapten tim nasional Jerman tersebut gembira.

Dia pun mengunggah sebuah video dengan menggunakan kostum United sembari mengatakan, "Terima kasih atas ucapan ulang tahun dari Anda semua. Saya harap kita dapat segera berjumpa."

Schweinsteiger sudah dipastikan tidak masuk dalam rencana manajer Jose Mourinho untuk musim 2016-2017.

Keberadaan empat gelandang tengah United, Michael Carrick, Morgan Schneiderlin, Marouane Fellaini, dan Ander Herrera, ditengarai menjadi penyebab tersingkirnya Schweinsteiger.

Baca Juga:

Apalagi, Setan Merah diprediksi akan mendaratkan andalan lini tengah Juventus, Paul Pogba, ke Old Trafford.

Performa Schweinsteiger di United memang terbilang menurun. Bahkan, musim lalu dia hanya bermain sebanyak 31 kali yang 10 di antaranya masuk sebagai pemain pengganti.

Pemain Terbaik Jerman 2013 ini pun harus berjuang mengatasi cedera lututnya di empat bulan terakhir musim 2015-2016.

Schweinsteiger disinyalir akan kembali ke Bayern Muenchen. Bersama FC Hollywood, dia sudah mencicipi 22 gelar bergengsi.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Twitter


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X