Pekan Ke-13 Kejuaraan Sepak Bola Torabika (TSC) memakan tiga korban sekaligus. Persipura Jayapura, Persija Jakarta, dan Mitra Kukar menjadi tiga tim yang harus rela berpisah dengan pelatihnya masing-masing per pekan ini.
Sejak Senin (1/8/2016), Jafri Sastra bersepakat untuk tidak lagi melatih Persipura. Paulo Camargo secara mengejutkan mengundurkan diri dari Persija. Sedangkan Subangkit, memutuskan untuk meninggalkan Mitra Kukar.
Membuka pekan ke-13 TSC, Persiba Balikpapan sukses mengalahkan Semen Padang 2-1 di Stadion Persiba, Jumat (29/7/2016).
Sehari berselang, Madura United (MU) mengakuisisi puncak klasemen seusai menaklukkan Persipura 2-0 di Stadion Gelora Bangkalan, Sabtu (30/7/2016).
Pada hari yang sama, Persija dikalahkan oleh Bhayangkara Surabaya United 1-2 di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo. Hasil tersebut menjadikan tim ibu kota nirkemenangan dalam tujuh laga.
Baca Juga:
- Pelatih Baru Argentina Merasa Tak Harus Meyakinkan Lionel Messi
- Kicauan Paul Pogba Membuat Penggemar Manchester United Gembira
- Pindah ke FC Barcelona, Kompatriot Cristiano Ronaldo di Euro 2016 Kini Berseberangan
Pada Minggu, (31/7/2016), PS TNI secara mengejutkan menundukkan Arema Cronus 2-1 di Stadion Pakansari, Cibinong. Sedangkan Mitra Kukar memaksakan hasil imbang 2-2 dengan Bali United di Stadion Aji Imbut.
Pada laga penutup pekan ini, Barito Putera gagal mengamankan tripoin setelah bermain imbang 1-1 dengan Sriwijaya FC di Stadion 17 Mei, Senin (1/8/2016).
Selain itu, ada pola skor yang menarik pada pekan ke-13 TSC. Terlepas keputusan walkover (WO) yang harus diterima Pusamania Borneo FC (PBFC), pada pekan ini hanya ada skor satu dan dua dalam setiap laga.
Berikut hasil lengkap pekan ke-13 TSC 2016:
Editor | : | Aloysius Gonsaga |
Sumber | : | juara |
Komentar