Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSGC Ciamis Imbang, Persinga Menang Saat Tandang

By Minggu, 31 Juli 2016 | 00:15 WIB
Aksi duo penyerang Persip (kuning) membuat para pilar Persibas jatuh bangun di Stadion Hoegeng, Pekalongan, Sabtu (30/7/2016).
Dok. PT GTS
Aksi duo penyerang Persip (kuning) membuat para pilar Persibas jatuh bangun di Stadion Hoegeng, Pekalongan, Sabtu (30/7/2016).

PURBALINGGA, JUARA.net – PSGC Ciamis membawa pulang satu poin dari Stadion Goentoer Darjono, Purbalingga, Sabtu (30/7/2016). Sedangkan pada laga Grup 5 Indonesia Soccer Championship (ISC) B, Persinga Ngawi memenagi laga tandang mereka.

PSGC Ciamis dijamu Persibangga Purbalingga pada laga lanjutan Grup 3 ISC B mengakhiri pertandingan dengan tanpa gol. Poin sementara PSGC pun menyamai pemuncak klasemen pool mereka, PSCS Cilacap, yang memiliki 13 angka.

Sedangkan pada pertandingan Grup 3 lainnya, Persip Pekalongan sukses memenangi laga. Menjamu Persibas Banyumas di Stadion Hoegeng, Pekalongan, anak asuh Nasal Mustofa menang tipis 1-0.

Gol tunggal kemenangan Persip pada pertandingan ini dicetak oleh Irkham Sahrul Mila. Eks penyerang Persekat Kabupaten Tegal ini mencetak gol melalui sepakan kaki kanan pada menit ke-35.


Para pemain Persinga merayakan gol mereka ke gawang PSBI di Stadion Gelora Penataran, Kabupaten Blitar pada Sabtu (30/7/2016). (persinga1958.com)

Baca Juga:

”Kami menang pada pertandingan ini, tetapi secara permainan saya belum puas. Persip kurang maksimal karena beberapa pemain harus gabung dalam seleksi timnas U-19,” ujar Nasal.

Lalu dari Jawa Timur, Persinga Ngawi tampil luar biasa saat bertandang ke Stadion Gelora Penataran, Kabupaten Blitar. Tim tamu yang berjuluk Laskar Alas Ketonggo menang 2-1 atas PSBI Blitar.

Dua gol kemenangan anak asuh M Hasan dicetak oleh Ali Usman dan Rossi. Sedangkan PSBI memperkecil ketertinggalan melalui pemain sekaligus pelatih mereka, Purwanto.

Kemenangan Persinga ini membuat Laskar Alas Ketonggo memimpin Grup 5 menggeser PSS Sleman.

[video]http://video.kompas.com/e/5064330540001_v1_pjuara[/video]


Editor : Estu Santoso
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X