Semen Padang menelan kekalahan 1-2 dari tuan rumah Persiba Balikpapan pada pertandingan lanjutan TSC 2016 di Stadion Persiba, Balikpapan, Jumat (29/7/2016).
Di depan publik tuan rumah, Semen Padang unggul terlebih dulu berkat gol bomber andalannya, Marcel Silva Sacramento.
Penyerang asal Brasil tersebut mencetak gol dengan menanduk bola dari umpan cantik yang dikirimkan Riko Simanjuntak.
Sayangnya, Semen Padang kebobolan oleh gol konyol pada menit ke-33. Melalui serangan balik, Siswanto menguasai bola di depan kotak penalti lawan.
Kiper Semen Padang, Jandia Eka Putra, membuat perhitungan keliru dengan keluar dari sarangnya untuk menghadang Siswanto meskipun mantan pemain Persib Bandung mendapatkan kawalan dari Handi Ramdhan.
Alhasil, Siswanto mampu mengecoh Jandia dan kemudian menyarangkan bola ke gawang Semen Padang yang kosong.
Komunikasi buruk di lini pertahanan kembali membuat Kabau Sirah, julukan Semen Padang, kebobolan saat babak kedua baru bergulir lima menit.
Pemain Persiba, Abdul Rahman, tanpa kawalan ketat dengan leluasa merangksek ke dalam kotak penalti dan melepaskan sepakan keras yang berujung gol.
Baca Juga:
- Ingin Belanja, Cristiano Ronaldo Dorong Fans yang Ajak Selfie
- Higuain: Saya Tidak Tahan Berada Satu Menit Dekat De Laurentiis!
- Penakluk Lionel Messi Putuskan Pensiun
Setelah itu, Semen Padang memiliki peluang melalui untuk menyamakan kedudukan melalui aksi Nur Iskandar, Vendry Mofu, dan Irsyad. Namun, usaha mereka untuk sementara masih gagal membuahkan hasil.
Editor | : | |
Sumber | : | juara |
Komentar