Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ever Banega, Calon Transfer Terbaik

By Jumat, 29 Juli 2016 | 07:17 WIB
Gelandang Sevilla FC, Ever Banega, memberikan apresiasi kepada fans dalam laga Grup D Liga Champions kontra Borussia Monchengladbach di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Seville, Spanyol, 15 September 2015.
GONZALO ARROYO MORENO/GETTY IMAGES
Gelandang Sevilla FC, Ever Banega, memberikan apresiasi kepada fans dalam laga Grup D Liga Champions kontra Borussia Monchengladbach di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Seville, Spanyol, 15 September 2015.

Inter Milan berhasil mengamankan jasa Ever Banega dari Sevilla tanpa mengeluarkan biaya transfer sepeser pun. Banega bisa menjadi rekrutan terbaik di Serie A musim ini.

Kontrak Banega habis di Sevilla pada ujung musim 2015-2016 sehingga Inter bisa memanfaatkan Aturan Bosman. Manajemen Inter, terutama Direktur Olahraga Piero Ausilio, bisa dibilang telah bekerja sangat baik karena bisa meyakinkan Banega menjadi bagian I Nerazzurri.

Banega datang ke Milano pada usia 28 tahun, usia matang buat pemain sepak bola. Paling tidak, Banega masih bisa berada dalam performa terbaiknya hingga empat-lima tahun mendatang.

Dari sisi finansial, investasi nol perak itu sudah sangat menguntungkan. Ausilio pun luar biasa lihai karena sanggup meyakinkan pemain yang selama dua musim di Sevilla menjadi sosok kunci tim saat menjuarai Liga Europa dua kali.

Inter memang punya sejarah, tetapi dalam beberapa tahun terakhir sedang kering gelar. Dari tim peraih Serie A, Coppa Italia, dan Liga Champions pada 2009-2010, menjadi tim yang harus kepayahan buat lolos ke Liga Europa apalagi Liga Champions!

Jadi, bisa meyakinkan pemain juara ke tim yang sedang dalam masa kegelapan merupakan catatan bagus. Banega barangkali tergiur dengan sejarah relasi Inter dengan pemain asal Argentina yang sudah sangat mengakar. Wakil Presiden Inter, Javier Zanetti, merupakan bekas kapten tim Inter, juga berasal dari Argentina.

Sesuai Kebutuhan

Menilik dari kebutuhan taktik dan teknik, keberadaan Banega berpotensi besar menjadi kepingan dalam sistem apapun yang bakal dipakai Inter musim depan. Ia bakal mengunci satu slot di lini tengah Sang Biru-Hitam.

Sejak kehilangan Thiago Motta yang pindah ke PSG pada 2011, Inter tak pernah lagi punya playmaker top. Mateo Kovacic tak pernah konsisten mendapat kepercayaan dari pelatih-pelatih Inter. Banega, pada usia matang dan telah punya reputasi bagus, bisa menjadi solusi.

Baca Juga:


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : Tabloid BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X