Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sempat Disulitkan Pokemon Master, Inter Menang atas Tim MLS

By Ade Jayadireja - Rabu, 20 Juli 2016 | 11:22 WIB
Stevan Jovetic, tatkala beraksi di laga derby della madonnina melawan AC Milan di San Siro, 31 Januari 2016.
MARCO LUZZANI/GETTY IMAGES
Stevan Jovetic, tatkala beraksi di laga derby della madonnina melawan AC Milan di San Siro, 31 Januari 2016.

Berkat gol Stevan Jovetic, Internazionale menang tipis 2-1 pada laga persahabatan melawan klub Amerika Serikat, Real Salt Lake, di Stadion Rio Tinto, Selasa (19/7/2016) atau Rabu pagi WIB.  

Inter menang dramatis karena gol kemenangan yang diciptakan Jovetic tercipta pada injury time babak kedua.

Inter tertinggal terlebih dahulu oleh gol Jordan Allen pada menit ke-17. Pemain dianggap sebagai Pokemon Master itu memanfaatkan bola muntah dari sepak pojok untuk menaklukkan gawang Samir Handanovic.

 Sempat mempunyai beberapa peluang, Inter Milan baru bisa membalas pada menit ke-42. Danilo D'Ambrosio sukses memanfaatkan umpan Caner Erkin lewat tendangan voli ke gawang tuan rumah.

Baca Juga:

Gol kemenangan Inter tercipta ketika injury time berjalan satu menit. Tendangan tumit Jovetic membuat Inter Milan meraih kemenangan pertama laga pramusim tahun ini dengan skor 2-1.

Sejauh ini, Inter sudah tiga kali melakukan laga pramusim. Pasukan Roberto Mancini itu bermain imbang 0-0 melawan klub Austria, WSG Watterns, Sabtu (9/7/2016), lalu kalah 1-2 dari CSKA Sofia, Kamis (14/7/2016).

Pertandingan pramusim Inter berikutnya adalah menghadapi Paris Saint-Germain pada International Champions Cup (ICC) yang dilangsungkan di Oregon, Minggu (24/7/2016).


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : kompas.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X