Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dua Pemain AS Roma Menyeberang ke Torino

By Nugyasa Laksamana - Selasa, 19 Juli 2016 | 17:40 WIB
Torino memperkenalkan dua pemain anyarnya, Adem Ljajic (kiri) dan Iago Falque, pada Selasa (19/7/2016).
Dok. Torino FC
Torino memperkenalkan dua pemain anyarnya, Adem Ljajic (kiri) dan Iago Falque, pada Selasa (19/7/2016).

Klub tetangga Juventus, Torino, telah meresmikan dua pemain AS Roma sekaligus, yakni Adem Ljajic dan Iago Falque. Keduanya diperkenalkan pada Selasa (19/7/2016).

Ljajic direkrut Torino secara permanen setelah musim lalu menghabiskan masa peminjaman setahun di Inter Milan. Ia terikat kontrak hingga 2020.

Adapun Falque bergabung ke Torino dengan status pinjaman. Pada tahun selanjutnya, Torino mempunyai opsi untuk mempermanenkannya.

Kedatangan kedua pemain Roma tersebut merupakan hasil diskusi antara Presiden Torino, Urbano Cairo, dan pelatih anyar tim, Sinisa Mihajlovic.

Bagi Ljajic, kepindahan ke Torino menjadi ajang reuninya dengan Mihajlovic. Keduanya sama-sama berasal dari Serbia, dan pernah tergabung di Fiorentina pada musim 2010-2011.

"Saya berterima kasih kepada Presiden Urbano dan Direktur Olahraga Gianluca Petrachi atas segala hal yang mereka lakukan untuk membawa saya ke Torino," ujar Ljajic seperti dilansir situs resmi Torino.

Baca Juga:

"Saya juga senang karena akan berjumpa dengan Mihajlovic, seorang pelatih berkualitas yang memiliki peranan penting dalam karier saya," kata dia.

Hal senada juga diungkapkan Falque. Pemain yang musim lalu tampil dalam 27 laga bersama AS Roma itu siap membantu Torino meraih targetnya pada musim depan.

"Sekarang saya benar-benar ingin memulai dan mengenal semua orang di sini. Kami hanya ingin bekerja dengan sebaik mungkin," ucap Falque.


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : Torino FC


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X