Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rosberg: Saya Tidak Sabar Ingin Bertarung di Hongaria

By Delia Mustikasari - Senin, 18 Juli 2016 | 20:10 WIB
Pebalap Mercedes, Nico Rosberg, berpose dengan trofinya setelah finis kedua pada GP Inggris di Sirkuit Silverstone, Minggu (10/7/2016).
CLIVE MASON/GETTY IMAGES
Pebalap Mercedes, Nico Rosberg, berpose dengan trofinya setelah finis kedua pada GP Inggris di Sirkuit Silverstone, Minggu (10/7/2016).

Pebalap Mercedes, Nico Rosberg, kecewa kehilangan tempat kedua pada GP Inggris di Sirkuit Silverstone, Sabtu (10/7/2016) karena mendapat hukuman penalti 10 detik.

Penyebabnya dia mendapat bantuan ilegal dari timnya lewat komunikasi radio karena mengalami kerusakan gearbox jelang balapan berakhir.

Perubahan posisi finis pada GP Inggris ini mengubah susunan klasemen pebalap sementara Formula 1. Rosberg yang telah mengumpulkan 168 poin hanya unggul satu angka dari rekan satu timnya, Lewis Hamilton.

Padahal, setelah GP Rusia pada 1 Mei pebalap asal Jerman ini unggul 43 poin atas Hamilton.

"Saya sudah memimpin klasemen hingga tengah musim. Masih ada jalan panjang yang harus dilalui. Saya masih akan bersaing dengan Hamilton dan saya merasa sangat siap kembali membalap," kata Rosberg.

"Saya mendapat pekan yang baik di Silverstone, kecuali mendapat penalti 10 detik setelah balapan. Rasanya kecewa karena sudah berjuang keras untuk mendapat posisi kedua, tetapi kami telah menerima keputusan ini dan sekarang saya harus melihat ke depan dengan pikiran positif," tutur Rosberg.

Kini pebalap 32 tahun tersebut akan kembali berjuang pada seri balapan GP Hongaria di Hungaroring, 22-24 Juli.

Rosberg tidak pernah naik podium di Hungaroring. Oleh karena itu, dia bertekad untuk menebus kesalahan setelah balapan GP Inggris.

"Saya tidak sabar untuk pertempuran berikutnya antara kami di Budapest," kata Rosberg.

"Ini adalah sirkuit yang sulit dan menantang, sehingga saya benar-benar menikmatinya. Saya sudah tidak sabar untuk akhir pekan yang menarik dan semoga berhasil," ucap Rosberg.

Dalam enam balapan terakhir Rosberg sudah dua kali naik podium yakni ketika menjuarai GP Eropa dan finis kedua pada GP Inggris yang akhirnya diralat menjadi urutan ketiga.

Pada empat balapan awal musim ini, Rosberg selalu mengakhiri dengan kemenangan.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : crash.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X