Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marquez dan Bradl Kecelakaan pada Sesi Pemanasan GP Jerman

By Pipit Puspita Rini - Minggu, 17 Juli 2016 | 16:00 WIB
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, sedang memacu motornya saat mengikuti sesi latihan bebas pertama GP Jerman di Sachsenring, Jumat (15/7/2016).
MIRCO LAZZARI/GETTY IMAGES
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, sedang memacu motornya saat mengikuti sesi latihan bebas pertama GP Jerman di Sachsenring, Jumat (15/7/2016).

Drama terus terjadi pada GP Jerman yang berlangsung di Sachsenring, 15-17 Juli. Sesi pemanasan yang berlangsung Minggu (17/7/2016) diwarnai jatuhnya Marc Marquez (Repsol Honda) dan Sefan Bradl (Aprila).

Sesi 20 menit ini berlangsung di lintasan basah. Bradl terjatuh dengan keras pada awal sesi. Dia bisa bangun dan berjalan.

Setelah menjalani pemeriksaan medis, Bradl dinyatakan gegar otak dan tidak fit untuk menjalani balapan.

Pada pertengahan sesi, Scott Redding (Octo Pramac) memimpin dengan mencatat putaran tercepat.

Tak berselang lama, insiden kembali terjadi dan kali ini menimpa pole-sitter Marc Marquez (Repsol Honda).

Dia terlempar cukup keras setelah ban belakangnya melewati kerb di tikungan 8. Dia kembali ke pit dan dagunya berdarah.

Sementara itu, Dani Pedrosa (Repsol Honda) dan Redding bergantian memimpin sesi. Pada menit-menit akhir, Pedrosa naik dengan catatan 1 menit 33,883 detik.

Pedrosa bertahan sebagai yang tercepat hingga sesi berakhir. Cal Crutchlow (LCR Honda) dan Jack Miller (Marc VDS) menyusul di urutan kedua dan ketiga.

Baca Juga:

Marquez tertahan di urutan ke-18, sementara Jorge Lorenzo (Movistar Yamaha) yang sudah terjatuh tiga kali pada akhir pekan ini berada di urutan ke-20.


Editor : Pipit Puspita Rini
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X