Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rossi Belum Bisa Maksimal pada Hari Pertama di Sachsenring

By Sabtu, 16 Juli 2016 | 12:31 WIB
Pebalap Movistar Yamaha asal Italia, Valentino Rossi, melakukan persiapan di pit sebelum turun pada sesi latihan bebas pertama GP Jerman di Sachsenring, Jumat (15/7/2016).
ROBERT MICHAEL/AFP PHOTO
Pebalap Movistar Yamaha asal Italia, Valentino Rossi, melakukan persiapan di pit sebelum turun pada sesi latihan bebas pertama GP Jerman di Sachsenring, Jumat (15/7/2016).

Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, tidak bisa memacu motornya 100 persen dan gagal meraih putaran maksimal pada hari pertama GP Jerman di Sachsenring, Jumat (15/7/2016).

Dengan putaran terbaik 1 menit 23,534 detik, Rossi hanya berada di urutan ke-14 pada akhir sesi latihan bebas kedua GP Jerman di Sachsenring, Jumat (15/7/2016).

Rekan satu timnya, Jorge Lorenzo, mendapat hasil lebih buruk dengan berada di urutan ke-16. Lorenzo merupakan salah satu dari lima pebalap yang jatuh di tikungan 11 atau Waterfal pada hari pertama.

"Hari yang sulit karena cuaca sangat buruk. Itu membuat semua hal jadi lebih sulit dan lebih berbahaya karena pilihan ban depan soft pun jadi sedikit lebih keras pada temperatur ini," kata Rossi.

Cuaca dingin dan lintasan lembab membayangi hari pertama GP Jerman. Bahkan, hujan yang turun pagi hari membuat sesi latihan bebas pertama tidak bisa berjalan normal.

Pebalap Yamaha dengan putaran terbaik adalah Pol Espargaro dari tim Tech3 (1 menit 23,400 detik). Itu pun hanya menempatkannya di posisi ke-11 pencatat waktu tercepat.

"Sepertinya hari ini (Jumat) semua pebalap Yamaha mengalami kesulitan dengan ban depan. Kami tidak punya feeling yang bagus dengan ban depan terutama di sisi kanan, apalagi saat melewati tikungan 11, tetapi juga di tikungan-tikungan ke kanan lainnya," ujar Rossi.

Baca Juga:

Sachsenring memang merupakan salah satu sirkuit sulit bagi para pebalap. Sirkuit ini juga menghadirkan beberapa tantangan unik, termasuk tikungan 11 di mana banyak pebalap terjatuh.

"Sejujurnya, di sini sangat menguras tenaga karena bertahan cukup lama di (banyak) tikungan ke kiri itu sulit. Lagi pula, sirkuit ini pendek dan kamu harus melakukan 30 putaran saat balapan (Minggu). Namun, buat saya, Sirkuit Assen atau sirkuit besar lainnya yang cepat adalah lebih sulit," kata Rossi.

"Lintasan Sachsenring tidak terlalu buruk. Masalah yang lebih besar adalah kamu berbelok ke kiri, kiri, kiri... lalu ke kanan. Jadi setiap kali sampai (di tikungan 11) jadinya menakutkan. Di luar hal itu, lintasan ini bagus dan saya suka," ujarnya lagi.

Sebelum melewati tikungan 11 yang mengarah ke kanan, para pebalap memang harus melewati tujuh tikungan ke kiri.

Rossi dan para pebalap lainnya akan turun pada sesi latihan bebas ketiga, Sabtu (16/7/2016), pukul 09.55 waktu setempat atau 14.55 WIB.

Sesi ini akan jadi kesempatan terakhir para pebalap untuk mencari waktu terbaik demi masuk 10 besar akumulasi latihan bebas pertama hingga ketiga dan langsung ikut kualifikasi kedua.

Jika sesi ini berlangsung di lintasan basah, waktu yang dihitung akan berdasarkan hasil sesi latihan bebas kedua karena latihan bebas pertama juga diwarnai hujan.

Jika ini yang terjadi, Rossi dan Lorenzo harus ikut kualifikasi pertama untuk mencari dua posisi terbaik dan lolos ke kualifikasi kedua. Begitu juga dengan Dani Pedrosa (Repsol Honda) yang berada di urutan ke-15.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Pipit Puspita Rini
Sumber : crash.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X