Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gregoria Mariska, Wakil Tunggal Putri Terakhir Indonesia

By Kamis, 14 Juli 2016 | 23:23 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska, mengembalikan kok dari pemain China, Cai Yanyan, pada babak kedua Kejuraan Asia Junior di Bangkok, Thailand, Kamis (14/7/2016).
BADMINTONINDONESIA.ORG
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska, mengembalikan kok dari pemain China, Cai Yanyan, pada babak kedua Kejuraan Asia Junior di Bangkok, Thailand, Kamis (14/7/2016).

Indonesia hanya meloloskan satu wakil tunggal putri ke babak perempat final Kejuaraan Asia Junior 2016 yang berlangsung di Bangkok, yaitu Gregoria Mariska.

Gregoria lolos ke perempat final usai mengalahkan Ha Na-baek (Korea Selatan) 21-11, 21-13. Gregoria mengaku tidak banyak mengalami kesulitan untuk memenangi laga ini.

"Permainanya tidak keluar, seperti sudah takut lebih dulu saat bermain. Saya pernah lihat dia bermain di Jaya Raya International Challenge, dan ketika itu permainannya lebih bagus. Jadinya, saya diuntungkan," kata Gregoria.

"Saya tadi lebih bermain aman dan pergerakan kaki saya lebih cepat. Saya enggak banyak melakukan kesalahan sendiri saja," ujar Gregoria menambahkan.

Baca Juga:

Pada babak perempat final, Gregoria ditantang semifinalis Kejuraan Dunia Junior 2015, Natsuki Nidaira (Jepang).

"Melawan Nidaira, saya harus semangat. Saya belum pernah bertemu dia di lapangan, tetapi sempat melihat permainannya pada Kejuraan Dunia Junior tahun lalu," kata Gregoria.

"Pemain Jepang kan terkenal kuat, jadi saya harus tahan bermainnya. Saya harus mengurangi salah sendiri dan mati sendiri," ujarnya lagi.

Gregoria menjadi satu-satunya wakil tunggal putri Indonesia yang bertahan setelah Aurum Oktavia Winata kalah dari Pattarasuda Chaiwan (Thailand). Setelah bermain 37 menit, Aurum kalah 19-21, 16-21.

Di nomor tunggal putra, Indonesia tak bisa meloloskan satu wakil pun ke babak perempat final.


Editor : Pipit Puspita Rini
Sumber : badmintonindonesia.org


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X